Kajian pigmen antosianin kelompok bunga hortensia (Hydrangea macrophylla) / Muhammad Rifqi Hariri - Repositori Universitas Negeri Malang

Kajian pigmen antosianin kelompok bunga hortensia (Hydrangea macrophylla) / Muhammad Rifqi Hariri

Hariri, Muhammad Rifqi (2013) Kajian pigmen antosianin kelompok bunga hortensia (Hydrangea macrophylla) / Muhammad Rifqi Hariri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci pigmen antosianin kelopak bunga hortensia H. macrophylla Antosianin merupakan pigmen alami pada tumbuhan yang mengekspresikan warna oranye merah biru dan ungu. Antosianin dapat terakumulasi pada daun duri umbi bunga buah dan biji. Antosianin dapat digunakan untuk mengobati penyakit jantung koroner meningkatkan akuisitas penglihatan dan memiliki aktivitas antikanker. Tumbuhan Hortensia mudah tumbuh subur di berbagai iklim dan selama ini hanya dimanfaatkan akarnya untuk pengobatan penyakit batu ginjal dan malaria. Antosianin yang diekstrak dari buah-buahan seperti kulit buah anggur telah dimanfaatkan sebagai bahan pewarna pada produk minuman karena dapat mengurangi penggunaan pewarna sintetik yang bersifat toksik bagi tubuh dan tidak ramah lingkungan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 9 kali ulangan. Obyek penelitian yang digunakan adalah kelopak bunga Hortensia yang diperoleh dari penjual bunga di kebun bunga Sidomulyo. Data diperoleh melalui penghitungan kadar antosianin dari ekstrak kelopak bunga hortensia menggunakan pelarut 0 1% HCl dalam metanol berupa nilai rf dan nilai absorbansi pigmen monomerik antosianin. Data dianalisis menggunakan analisis varian tunggal untuk mengetahui perbandingan kadar pigmen antosianin pada tiga kelopak bunga warna ungu biru dan merah muda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar pigmen monomerik antosianin pada kelopak bunga Hortensia warna ungu biru dan merah muda tidak memperlihatkan perbedaan yang nyata. Kadar pigmen total antosianin pada kelopak bunga warna ungu biru dan merah muda berturut-turut sejumlah 4 648 mg/L 5 184 mg/L dan 4 004 mg/L.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 30 Jan 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/27495

Actions (login required)

View Item View Item