Literasi bahasa inggris ibu rumah tangga (studi kasus Desa inggris Malang, Kecamatan Singosari Kabupaten Malang) / Yuana Ayu Nur Azizah - Repositori Universitas Negeri Malang

Literasi bahasa inggris ibu rumah tangga (studi kasus Desa inggris Malang, Kecamatan Singosari Kabupaten Malang) / Yuana Ayu Nur Azizah

Azizah, Yuana Ayu Nur (2022) Literasi bahasa inggris ibu rumah tangga (studi kasus Desa inggris Malang, Kecamatan Singosari Kabupaten Malang) / Yuana Ayu Nur Azizah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Masalah literasi dalam kehidupan bermasyarakat sangat diperlukan baik dari usia anak-anak sampai usia dewasa. Rendahnya literasi di kalangan masyarakat membuat khawatir akan hilangnya kebiasaan membaca dan akan tergerus oleh kemajuan teknologi di era modern saat ini. Upaya yang dapat meningkatkan literasi dikalangan masyarakat dengan mengikuti kegiatan-kegiatan pembelajaran yang ada di wilayah setempat salah satunya lembaga indocita foundation berdiri di tengah-tengah masyarakat. Lembaga indocita foundation merupakan lembaga non formal yang menawarkan kursus bahasa Inggris dengan berbagai program yang dapat ditawarkan sehingga peserta didik maupun warga belajar dapat memilih program yang diminati. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) penerapan literasi bahasa Inggris di kehidupan sehari-hari setelah mendapatkan sosialisasi lembaga indocita foundation (2) mendeskripsikan dampak yang diciptakan indocita foundation terhadap budaya literasi bahasa Inggris. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Lokasi yang digunakan untuk melakukan penelitian di Desa Inggris Indocita Foundation Randuagung Kecamatan Singosari Kabupaten Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi wawancara dan dokumentasi. Data tersebut kemudian dianalisis dan direduksi dan peneliti menguji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil dari penelitian adalah ibu rumah tangga yang awal mula tidak tertarik dengan pembelajaran bahasa Inggris dikarenakan sulit untuk mempelajarinya kemudian ibu rumah tangga menyadari akan pentingnya belajar bahasa Inggris dan mulai merasakan kebutuhan yang harus dipenuhi dan perlahan-lahan dengan ketekunan ibu rumah tangga mengikuti pembelajaran bahasa Inggris di indocita foundation sejak pertengahan tahun 2022 sampai dengan saat ini masih berlangsung proses pembelajaran tersebut. Hasil dari pembelajaran yang didapatkan diterapkan oleh ibu rumah tangga dalam kehidupan sehari-hari seperti saat berpapasan dengan peserta didik maupun dengan warga setempat dan saat melakukan transaksi jual beli sudah mulai diterapkan menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar saat berinteraksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 27 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/274214

Actions (login required)

View Item View Item