Proses self healing pada korban perselingkuhan (studi kasus pada korban perselingkuhan di Desa Kepuh, Tulungagung) / Seyla Anggi Febriani - Repositori Universitas Negeri Malang

Proses self healing pada korban perselingkuhan (studi kasus pada korban perselingkuhan di Desa Kepuh, Tulungagung) / Seyla Anggi Febriani

Febriani, Seyla Anggi (2022) Proses self healing pada korban perselingkuhan (studi kasus pada korban perselingkuhan di Desa Kepuh, Tulungagung) / Seyla Anggi Febriani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkawinan merupakan bagian dari salah satu siklus hidup manusia. Di Indonesia perkawinan pada dasarnya harus melalui sebuah ikatan yang sah secara hukum dan agama yakni pernikahan terlebih dahulu. Ironinya perjalanan kehidupan pernikahan tidak seindah yang diimpikan dan seringkali pasangan suami istri gagal mempertahankan keutuhan rumah tangganya. Fenomena permasalahan yang terjadi dalam pernikahan seringkali tidak melahirkan keharmonisan serta kebahagiaan pada suami istri. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses self healing pada korban perselingkuhan di Desa Kepuh Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi wawancara serta studi dokumentasi. Pada teknik analisis data menggunakan pengumpulan data reduksi data penyajian data serta penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil dari penelitian ini yaitu menunjukkan adanya hubungan antara Pendidikan informal dengan self healing dari korban perselingkuhan. Sehingga pendidikan luar sekolah memiliki peran yakni dapat menyusun program pelatihan self healing bagi korban perselingkuhan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/274212

Actions (login required)

View Item View Item