Pengembangan multimedia pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam materi getaran dan gelombang di Kelas 8 SMPN 1 Dau Kabupaten Malang / Alvian Setiawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan multimedia pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam materi getaran dan gelombang di Kelas 8 SMPN 1 Dau Kabupaten Malang / Alvian Setiawan

Setiawan, Alvian (2022) Pengembangan multimedia pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam materi getaran dan gelombang di Kelas 8 SMPN 1 Dau Kabupaten Malang / Alvian Setiawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pengembangan Multimedia berbasis Android dapat memberikan inovasi dalam pembelajaran dan juga mampu menciptakan pembelajaran yang aktif kreatif dan menarik serta memberikan peluang belajar mandiri bagi peserta didik sehingga belajar dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja cukup dengan ponsel saja. Materi yang disajikan berupa teks gambar dan video yang digabung dalam kesatuan yang utuh. Model penelitian yang digunakan yaitu model penelitian milik Arief S. Sadiman dkk. (2008). yang memuat langkah-langkah pokok penelitian pengembangan yang bertujuan untuk menghasilkan Multimedia berbasis android pada mata pelajaran IPA materi getaran dan gelombang yang layak. yaitu 1) Identifikasi kebutuhan 2) Perumusan tujuan 3) Perumusan butir materi 4) Perumusan alat ukur keberhasilan 5) Penulisan naskah media 6) Produksi 7) Tes/Uji coba dan 8) Revisi (9) Siap produksi. Dari hasil uji validasi ahli media memperoleh persentase sebesar 93% dengan rata-rata 3 73. Kemudian hasil uji coba ahli materi mendapat persentase 83% dengan rata-rata 3 32.kemudian uji coba pada siswa yaitu uji coba perseorangan kelompok kecil dan lapangan. Melalui uji coba perseorangan memperoleh persentase sebesar 94% dengan rata-rata 3 73. kelompok kecil memperoleh persentese 90% dengan rata-rata 3 5.Lalu di lapangan memperoleh persentase sebesar 83% dengan rata-rata 3 26.Lalu uji coba kelompok kecil rata-rata nilai gain yang diperoleh sebesar 0 62. Kemudian uji coba lapangan rata-rata nilai gain yang diperoleh sebesar 0 32. Dari hasil rata-rata nilai gain tersebut termasuk dalam kategori sedang. Selain itu terdapat peningkatan hasil belajar siswa yang dilihat dari hasil pre-test dan post-test. Walaupun mengalami peningkatan terdapat beberapa siswa yang mendapat hasil post-test kurang mencapai KKM. Dari data uji peningkatan hasil belajar dapat disimpulkan bahwa multimedia berbasis android ini dinyatakan valid dan layak digunakan dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/273714

Actions (login required)

View Item View Item