Perbedaan persepsi terhadap perselingkuhan online pada mahasiswa berpacaran di Kota Malang ditinjau dari jenis kelamin / Syaidiah Rahima - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan persepsi terhadap perselingkuhan online pada mahasiswa berpacaran di Kota Malang ditinjau dari jenis kelamin / Syaidiah Rahima

Rahima, Syaidiah (2022) Perbedaan persepsi terhadap perselingkuhan online pada mahasiswa berpacaran di Kota Malang ditinjau dari jenis kelamin / Syaidiah Rahima. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dalam hubungan romantis kelompok perempuan dinilai lebih mudah menaruh curiga dan memandang negatif kegiatan berinternet pada pasangannya sebagai suatu permulaan untuk perselingkuhan dibandingkan laki-laki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan persepsi terhadap perselingkuhan online pada komponen friendly activities emotional activities dan sexual activities pada mahasiswa berpacaran di kota Malang ditinjau dari jenis kelamin Metode penelitian ini menggunakan pendekatan metode kuantitatif komparatif pada 552 mahasiswa Perguruan Tinggi di kota Malang yang berusia 18-25 tahun. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan skala Internet Infidelity milik Nooripour Abdi Bakhsani Alikhani Hosseinian amp Ebrahim (versi tahun 2017) yang sudah ditranslasi oleh penulis sejumlah 43 aitem. Teknik analisis data untuk melihat apakah ada perbedaan persepsi antara jenis kelamin mahasiswa dilakukan dengan uji non-parametrik Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan persepsi yang signifikan pada mahasiswa berjenis kelamin laki-laki dan perempuan dalam memandang perselingkuhan online. Perbedaan tersebut terlihat dalam setiap komponen internet infidelity yaitu friendly activities diperoleh nilai Asymp. Sig 0 003 lt 0 05 emotional activities diperoleh nilai Asymp. Sig 0 0001 lt 0 05 dan sexual activities diperoleh nilai Asymp. Sig 0 0001 lt 0 05 yang menunjukkan bahwa terdapat perbedaan persepsi antara mahasiswa berjenis kelamin laki-laki dan perempuan dalam melihat perselingkuhan online yang mana pandangan perempuan terhadap perselingkuhan online pada pasangannya lebih negatif dari setiap komponen internet infidelity dari pada kelompok laki-laki. perselingkuhan online jenis kelamin mahasiswa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/273448

Actions (login required)

View Item View Item