Efektivitas beberapa metode penularan penyakit garis klorosis (chlorotic streak disease) pada tanaman tebu (Saccharum officinarum L.) ditinjau dari gejalanya pada daun / Muh. Shofi - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektivitas beberapa metode penularan penyakit garis klorosis (chlorotic streak disease) pada tanaman tebu (Saccharum officinarum L.) ditinjau dari gejalanya pada daun / Muh. Shofi

Shofi, Muh. (2010) Efektivitas beberapa metode penularan penyakit garis klorosis (chlorotic streak disease) pada tanaman tebu (Saccharum officinarum L.) ditinjau dari gejalanya pada daun / Muh. Shofi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci garis klorosis metode penularan varietas tebu Chlorotic Streak Disease (CSD) atau penyakit garis klorosis merupakan penyakit sistemik yang belum diketahui penyebabnya namun diduga penyakit ini disebabkan oleh virus. Karakteristik penyakit ini yaitu adanya garis berombak yang tidak beraturan dengan warna kuning hingga putih. Pada daun muda garis tersebut tidak beraturan selalu berbagi pendek dan berwarna kusam. Semakin lama gejala ini akan tampak jelas dan berwarna kuning bahkan dapat mengalami nekrotik baik sebagian maupun sepanjang dari garis tersebut. Informasi penelitian mengenai metode penularan penyakit garis klorosis sampai saat ini belum banyak diketahui di Indonesia. Berdasarkan hal tersebut maka perlu dilakukan penelitian tentang pengaruh macam metode penularan penyakit garis klorosis dan varietas tebu terhadap kemampuan infeksi penyakit garis klorosis pada tanaman tebu (Saccharum officinarum L.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari tentang 1) pengaruh perbedaan macam metode penularan garis klorosis terhadap kemunculan gejala penyakit garis klorosis pada daun tanaman tebu (S. officinarum L.) 2) perbedaan varietas tebu terhadap kemunculan penyakit garis klorosis pada daun tanaman tebu (S. officinarum L.) dan 3) pengaruh interaksi antara perbedaan macam metode penularan penyakit garis klorosis dan varietas tebu terhadap kemunculan gejala penyakit garis klorosis pada daun tanaman tebu (S. officinarum L.). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 3 ulangan untuk setiap perlakuan. Variabel bebas yang digunakan pada penelitian ini yaitu varietas tebu dan macam metode penularan. Varietas tebu yang digunakan meliputi Kidang Kencana PS 862 PS 865 PSCO 902 dan PSJT 941 sedangkan macam metode penularan penyakit garis klorosis meliputi pemberian potongan daun sakit pada media tanam penyiraman sap daun sakit ke media tanam dan penyaputan sap daun sakit ke daun sehat. Parameter yang diamati dalam penelitian ini yaitu ada atau tidak adanya gejala penyakit garis klorosis pada daun tebu setelah diberi perlakuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan dari macam metode penularan dan varietas tebu begitu juga dengan interaksi antara macam metode penularan dan varietas tebu terhadap kemunculan gejala garis klorosis pada tanaman tebu. Metode penularan yang paling efektif menularkan penyakit tersebut yaitu dengan meletakkan potongan daun bergejala garis klorosis pada media tanam sedangkan varietas tebu yang mudah terserang penyakit garis klorosis berdasarkan hasil penelitian yaitu Kidang Kencana PS 862 dan PSJT 941. Beberapa saran perlu dipertimbangkan untuk menyempurnakan dan menindaklanjuti hasil penelitian. Penelitian lanjutan mengenai penyakit garis klorosis perlu dilakukan terutama mengenai pengaruh serangan penyakit tersebut terhadap pertumbuhan dan produktivitas tanaman tebu. Penelitian tentang penyebab penyakit garis klorosis juga perlu dilakukan untuk meningkatkan keberhasilan dalam upaya pengendalian penyakit ini. Selanjutnya dalam mengendalikan penyakit tersebut petani disarankan untuk menggunakan bibit tebu sehat dan memperbaiki drainase kebun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Nov 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/27316

Actions (login required)

View Item View Item