Peran mediasi dari persistensi laba antara faktor spesifik perusahaan dan earning response coefficient dengan gender sebagai moderator / Nur Afiza - Repositori Universitas Negeri Malang

Peran mediasi dari persistensi laba antara faktor spesifik perusahaan dan earning response coefficient dengan gender sebagai moderator / Nur Afiza

Afiza, Nur (2023) Peran mediasi dari persistensi laba antara faktor spesifik perusahaan dan earning response coefficient dengan gender sebagai moderator / Nur Afiza. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan Riset bertujuan menganalisis hubungan faktor spesifik perusahaan terhadap kualitas laba dari sudut pandang investor yaitu Earning Response Coefficient (ERC) sekaligus menguji efek mediasi persistensi laba (EP) serta peran moderator gender pada hubungan asosiasi penelitian ini. Metode Populasi merupakan perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI selama tahun 2011-2020 sebanyak 196 perusahaan. Terdapat 40 perusahaan sebagai sampel penelitian sesuai kriteria purposive sampling. Analisis statistik dan pengujian hipotesis menggunakan path regresi dan tiga metode uji moderasi yaitu pure moderasi moderasi sub kelompok serta MRA. Hasil Penelitian ini menghasilkan bahwa faktor spesifik perusahaan serta persistensi laba berpengaruh signifikan terhadap ERC dan EP kecuali risiko bisnis. Begitupula temporary book tax difference tidak berpengaruh terhadap ERC. Selain itu EP memediasi hubungan seluruh faktor spesifik perusahaan terhadap ERC kecuali risiko bisnis. Serta CEO wanita mampu memoderasi faktor spesifik perusahaan terhadap EP kecuali pada permanent book tax difference. Novelty Penelitian menggunakan periode 10 tahun untuk memperoleh konsistensi sedangkan penelitian sebelumnya memiliki variasi periode lebih singkat. Peran wanita ditempatkan sebagai pemoderasi menggunakan tiga metode sebagai upaya robustness test atas faktor spesifik perusahaan terhadap kualitas laba serta hubungan faktor spesifik perusahaan terhadap ERC dengan EP sebagai mediasi. Sehingga penelitian menjadi lebih komprehensif mengungkap pengaruh kualitas laba pada laporan keuangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jan 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/273088

Actions (login required)

View Item View Item