Aplikasi android real time object detection njawani untuk mengenalkan Aksara Jawa menggunakan tensorflow lite / Anjar Dwi Hariadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Aplikasi android real time object detection njawani untuk mengenalkan Aksara Jawa menggunakan tensorflow lite / Anjar Dwi Hariadi

Hariadi, Anjar Dwi (2022) Aplikasi android real time object detection njawani untuk mengenalkan Aksara Jawa menggunakan tensorflow lite / Anjar Dwi Hariadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Aksara Jawa adalah satu aksara tradisional di Indonesia yang digunakan untuk menulis di berbagai subjek seperti buku atau catatan. Sayangnya penulisan aksara Jawa sudah semakin ditinggalkan salah satunya karena modernisasi. Oleh karena itu pembelajaran aksara Jawa juga harus mengikuti perkembangan teknologi. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun aplikasi Njawani yang bertujuan untuk mengenalkan aksara Jawa menggunakan fitur real time object detection. Tujuan penelitian diharapkan dapat membantu generasi muda yang ingin mempelajari aksara Jawa. Model object detection dibuat menggunakan kerangka kerja TensorFlow Lite. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah ADDIE yang terdiri dari lima tahap yaitu Analyze Design Development Implementation dan Evaluation. Hasil dari pengujian black box menunjukkan bahwa semua fitur dalam aplikasi dapat berjalan dengan baik sedangkan dari uji coba terhadap sepuluh pengguna didapat rata-rata persentase nilai 88 8% yang menunjukkan bahwa aplikasi sangat layak untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 27 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/272999

Actions (login required)

View Item View Item