Pamungkas, Johanes Dwi (2021) Inovasi bubur instan pakis (Diplazium Esculentum) / Johanes Dwi Pamungkas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Saat ini bubur instan merupakan salah satu alternatif yang dapat mencukupi kebutuhan nutrisi dan energi oleh tubuh. bubur instan pada umumnya terbuat dari serbuk pakis sebagai bahan utama akan tetapi dalam penelitian ini penulis menggunakan pakis sebagai bahan baku. Pemanfaatan daun pakis di masyarakat Indonesia untuk saat ini hanya diolah dengan cara yang sederhana sebagai lauk pauk sayur dikarenakan bahan mudah rusak maka dari itu alternative untuk pengolahan dan penyajiannya lebih tahan lama untuk mengawetkan daun pakis supaya produk memiliki keistimewaan juga mempunyai harga jual lebih tinggi. Salah satunya dengan cara pengolahannya menggunakan metode pengeringan. Penulis mencoba memberikan alternatif inovasi pengolahan daun pakis dengan teknik pengeringan sebagai bubur instan pakis. Hal ini dimaksudkan untuk memperkenalkan sayur lokal yang penyimpanannya mudah rusak untuk memperpanjang masa simpan dan dapat diolah secara maksimal menjadi suatu yang mendatangkan nilai ekonomis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknologi Industri (TI) > D3 Tata Boga |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Oct 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/272807 |
Actions (login required)
View Item |