Kajian terhadap metode pelaksanaan pekerjaan, perhitungan kebutuhan material dan rincian anggaran pelaksanaan (rap) pekerjaan pelat lantai pada proyek pembangunan Gedung Islamic Center tahap 1 Kota Malang / Ayu Anisyah Putri - Repositori Universitas Negeri Malang

Kajian terhadap metode pelaksanaan pekerjaan, perhitungan kebutuhan material dan rincian anggaran pelaksanaan (rap) pekerjaan pelat lantai pada proyek pembangunan Gedung Islamic Center tahap 1 Kota Malang / Ayu Anisyah Putri

Putri, Ayu Anisyah (2021) Kajian terhadap metode pelaksanaan pekerjaan, perhitungan kebutuhan material dan rincian anggaran pelaksanaan (rap) pekerjaan pelat lantai pada proyek pembangunan Gedung Islamic Center tahap 1 Kota Malang / Ayu Anisyah Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Plat lantai merupakan struktur yang berfungsi sebagai pemisah antara lantai 1 dan lantai 2 yang pertama kali menerima beban mati dan beban hidup kemudian beban di ditransferkan ke struktur lainnya. Dalam pekerjaan plat lantai diperlukan pengawasan yang ketat kemudian juga diperlukan inspeksi secara berkala dan teliti sehingga pekerjaan yang terdapat pada lapangan sesuai dengan Rencana Kerja dan Syarat (RKS) yang telah direncanakan. Metode yang digunakan dalam menganalisa masalah tersebut adalah dengan menggunakan metode observasi di lapangan kemudian dibandingkan dengan Rencana Kerja dan Syarat (RKS) dengan hasil yang didapatkan dari analisa tersebut adalah 88 % sesuai dengan Rencana Kerja dan Syarat (RKS) dengan predikat kesesuaian baik. Untuk mengetahui kebutuhan material yang diperlukan pada pekerjaan plat lantai maka dilakukan perhitungan kebutuhan material yang dimana dibutuhkan perhitungan multiplex serta scaffolding untuk bekisting perhitungan kebutuhan wiremesh untuk tulangan plat lantai serta perhitungan beton untuk pengecoran pelat lantai. Berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan maka didapatkan hasil 1481.43 lembar multiplek 9 mm ukuran 1.2 x 2.4 m 3899 set scaffolding 566.26 lembar wiremesh M8 ukuran 2.1 x 5.4 m serta 513.51 m sup3 beton mutu K-300. Rencana Anggaran Pelaksanaan digunakan untuk menghitung biaya real proyek. Untuk menghitung Rencana Anggaran Pelaksanaan (RAP) diperlukan harga material harga alat dan harga upah sehingga dapat menghitung analisa harga dengan acuan perhitungan AHSP Permen PUPR No. 28 tahun 2016. Berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan maka pekerjaan plat lantai 2 Gedung Islamic Center Tahap 1 Kota Malang didapatkan hasil Rencana Anggaran Pelaksanaan (RAP) sebesar Rp 1.773.166.668 75.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > D3 Teknik Sipil dan Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 07 Jul 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/272498

Actions (login required)

View Item View Item