Studi pelaksanaan dan rencana anggaran pelaksanaan (RAP) pekerjaan tangga ramp lantai basement ke lantai ground pada proyek pembangunan Fave Hotel Kabupaten Kediri - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi pelaksanaan dan rencana anggaran pelaksanaan (RAP) pekerjaan tangga ramp lantai basement ke lantai ground pada proyek pembangunan Fave Hotel Kabupaten Kediri

Ardiansyah, Adam Ardiansyah (2022) Studi pelaksanaan dan rencana anggaran pelaksanaan (RAP) pekerjaan tangga ramp lantai basement ke lantai ground pada proyek pembangunan Fave Hotel Kabupaten Kediri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perancangan sebuah bangunan harus memiliki berbagai aspek baik dari kenyamanan keamanan durabilitas dan aksesibilitas bagi semua penghuni di dalamnya salah satu item dari sebuah bangunan terutama high rise haruslah ada tangga ramp yang digunakan untuk transportasi segala jenis baik manusia hingga kendaraan. Tangga ramp sendiri merupakan jalur penghubung vertikal dengan kemiringan tertentu yang diatur kelandaiannya yang digunakan sebagai jalur transportasi bagi kendaraan hingga manusia. Dalam pekerjaan tangga ramp tidaklah terhindar dari komponen dalam penyusunan yaitu pelaksanaan pekerjaan yang haruslah sesuai dengan rencana kerja dan syarat-syarat (RKS). Hal ini bertujuan untuk meminimalkan kegagalan dan kesalahan dalam proses konstruksi selain itu perencanaan perhitungan biaya langsung dilapangan haruslah juga diperhatikan agar terhindar dari kerugian perhitungan. Penelitian proyek akhir ini menggunakan metode penelitian langsung dengan cara studi lapangan dengan observasi wawancara diskusi dan pengambilan data data langsung yang berkaitan dengan tangga ramp selain itu pencarian data dengan cara studi pustaka mencari literatur melalui jurnal buku ataupun internet dan untuk analisis perhitungan menggunakan volume bahan dan dianalisa perhitungan Harga satuan pekerjaan menggunakan harga satuan pokok (HSPK) Kabupaten Kediri 2021 Berdasarkan analisis perhitungan yang didasarkan dari studi lapangan pada proses pelaksanaan pekerjaan tangga ramp pada proyek pembangunan fave hotel kabupaten Kediri yang beralamat Jl. Erlangga Simpang Lima Gumul Kec. Ngasem Kab. Kediri Jawa Timur 64182. dapat disimpulkan bahwa metode pelaksanaan pekerjaan tangga ramp terdiri dari pekerjaan persiapan bekisting dan scaffolding pembesian pengecoran finishing perawatan pembongkaran dan perbaikan permukaan beton. Untuk nilai persentase kesesuaian dengan RKS mendapatkan 96 25 % sehingga dapat diasumsikan sangat baik. Hasil dari perhitungan rencana anggaran pelaksanaan pekerjaan tangga ramp (RAP) mendapatkan hasil sebesar Rp 44.616.370.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Sipil (TS) > D3 Teknik Sipil dan Bangunan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Nov 2022 04:29
Last Modified: 15 Aug 2023 01:54
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/272488

Actions (login required)

View Item View Item