Penyusunan sistem laporan keuangan BUMDes Sumber Mulyo Ngunut berbasis excel / Sugiarti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penyusunan sistem laporan keuangan BUMDes Sumber Mulyo Ngunut berbasis excel / Sugiarti

Sugiarti (2022) Penyusunan sistem laporan keuangan BUMDes Sumber Mulyo Ngunut berbasis excel / Sugiarti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Badan Usaha Milik Desa atau biasanya yang disingkat BUMDes adalah lembaga usaha desa oleh masyarakat dan pemerintah desa. BUMDes Sumber Mulyo merupakan salah satu Badan Usaha Milik Desa yang ada di Kabupaten Tulungagung. BUMDes Sumber Mulyo bergerak dalam bidang wisata dan kuliner lokal desa. Area wisata Mbalong Kawuk yang merupakan tempat berjualan aneka produk dan kuliner lokal desa. Potensi yang dimiliki BUMDes sangat besar tetapi terdapat masalah dalam laporan keuangan BUMDes. Dalam pengelolaan laporan keuangan hanya terdapat kas masuk dan kas keluar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyusun sistem laporan keuangan BUMDes Sumber Mulyo sehingga dapat menghasilkan laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku. Pengambilan data primer pada penelitian ini dilakukan dengan melakukan wawancara dan observasi dengan Direktur dan pengurus BUMDes Sumber Mulyo. Sedangkan untuk data sekunder berasal dari kajian pustaka. Metode pada penelitian dan pengembangan ini menggunakan Research and Development (R amp D) dengan melalui 9 langkah 1) Potensi dan masalah (Potential and problem analysis) 2) Pengumpulan data (Data collection) 3) Desain produk (Product planning) 4) Validasi produk (Product validation) 5) Revisi produk (Product revision) 6) Uji coba produk (Testing) 7) Revisi produk (Product revision) 8) Uji coba pemakaian (Trial use) 9) Revisi produk final (Final product revision). Hasil dari penelitian dan pengembangan menunjukkan bahwa sistem laporan keuangan BUMDes Sumber Mulyo dikatakan sangat layak. Penerapan produk kepada BUMDes Sumber Mulyo mendapatkan kategori sangat tinggi. Sistem ini dapat membantu perangkat BUMDes untuk melakukan pengelolaan laporan keuangan menjadi lebih efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > D3 Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Sep 2022 04:29
Last Modified: 11 Apr 2023 07:15
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/272157

Actions (login required)

View Item View Item