Nilai-nilai kehidupan yang menentukan semangat kerja dan Ketokohan Pendidik Pendidikan Luar Sekolah / Niniek Misniati - Repositori Universitas Negeri Malang

Nilai-nilai kehidupan yang menentukan semangat kerja dan Ketokohan Pendidik Pendidikan Luar Sekolah / Niniek Misniati

Misniati, Niniek (2022) Nilai-nilai kehidupan yang menentukan semangat kerja dan Ketokohan Pendidik Pendidikan Luar Sekolah / Niniek Misniati. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sejarah kehidupan sosial selalu ada sosok yang memiliki peran dominan dan berpengaruh besar dalam mewarnai kehidupan dan sosok itu dikenal sebagai tokoh sentral dan kharismatik yang jejaknya mewarnai rekaman sejarah kehidupan generasi setelahnya. Sutikani merupakan sosok perempuan pendidik PLS yang memiliki kontribusi besar bagi gerakan sadar pendidikan bagi masyarakat khususnya pada pendidikan anak usia dini di Desa Mendalan Kabupaten Malang. Penelitian ini berfokus pada studi tokoh pendidik PLS yaitu Ibu Sutikani. Penelitian bertujuan untuk (1) mendeskripsikan kiprah sosok Sutikani sebagai pendidik PLS (2) mendeskripsikan semangat kerja dan ketokohan Sutikani sebagai pendidik PLS dan (3) menemu-kenali nilai-nilai kehidupan yang mendasari semangat kerja dan ketokohan Sutikani sebagai pendidik PLS. Penelitian ini merupakan penelitian tokoh dan menggunakan metode konsep dasar studi tokoh. Penelitian ini dilaksanakan dengan pendekatan kualitatif dengan studi tokoh kategori potrayal yaitu untuk memahami dan menggambarkan kehidupan sang tokoh. Penggalian data dilakukan melalui wawancara mendalam kepada tokoh dan didukung dengan observasi lapang pada aktivitas dan kehidupan tokoh. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis interaktif dilakukan selama proses penelitian berlangsung. Hasil penelitian mendapati bahwa Ibu Sutikani merupakan tokoh pendidik PLS. Hal ini ditunjukkan oleh (1) Ibu Sutikani merupakan sosok perempuan yang memiliki kiprah dan kepedulian terhadap bidang pendidikan bagi masyarakat di sekitarnya yang memiliki tekad dan kegigihan dalam mengembangkan pendidikan bagi anak-anak usia dini di Mendalan (2) Ibu Sutikani merupakan tokoh masyarakat yang memiliki semangat kerja yang gigih dalam merintis dan menggerakkan masyarakat untuk peduli pada pendidikan anak sejak usia dini dan (3) kiprah dan kepedulian Ibu Sutikani pada bidang pendidikan tidak lepas dari nilai-nilai kehidupan yang mendasari yaitu nilai kepedulian nilai sosial nilai kesederhanaan nilai qona rsquo ah nilai sejarah dan nilai pendidikan. Berdasarkan simpulan tersebut (1) pemerintah daerah disarankan untuk memberikan dukungan kebijakan untuk pengembangan dan kemajuan pendidikan masyarakat khususnya PAUD di Mendalan (2) teman sejawat disarankan untuk mendokumentasikan nilai keteladanan yang diberikan ibu Sutikani (3) peneliti selanjutnya untuk memperkaya temuan penelitian disarankan untuk mendalami strategi mendidik yang diterapkan Ibu Sutikani dalam mendidik anak usia dini dan mendampingi para pendidik sebagai penerus perjuangan Ibu Sutikani.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S3 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Jul 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/271832

Actions (login required)

View Item View Item