Pengaruh model pembelajaran flipped classroom integrated with reciprocal strategy (fcirs) dan working memory capacity terhadap kemampuan reading comprehension dan critical reading / Syaiputra Wahyuda Meisa Diningrat - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model pembelajaran flipped classroom integrated with reciprocal strategy (fcirs) dan working memory capacity terhadap kemampuan reading comprehension dan critical reading / Syaiputra Wahyuda Meisa Diningrat

Diningrat, Syaiputra Wahyuda Meisa Diningrat (2022) Pengaruh model pembelajaran flipped classroom integrated with reciprocal strategy (fcirs) dan working memory capacity terhadap kemampuan reading comprehension dan critical reading / Syaiputra Wahyuda Meisa Diningrat. Doctoral thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Model flipped classroom (FC) yang dilaksanakan secara penuh daring melalui media asinkronus (LMS) dan sinkronus (Zoom) sudah mulai banyak diadopsi untuk memfasilitasi pembelajaran dan efektif dalam meningkatkan hasil belajar afektif kognitif dan psikomotor. Namun implementasi model pembelajaran ini masih menghadapi beberapa kendala seperti lemahnya desain aktivitas pembelajaran dan sedikit penelitian yang dilakukan pada konteks pembelajaran English as a foreign language (EFL). Dalam konteks EFL lemahnya kemampuan reading comprehension dan critical reading pebelajar di beberapa negara masih menjadi isu utama termasuk di Indonesia. Oleh karena kedua kemampuan tersebut dapat dipengaruhi oleh working memory capacity maka tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh utama dan pengaruh interaksi dari model pembelajaran flipped classroom integrated with reciprocal strategy (FCIRS) dan working memory capacity terhadap kemampuan reading comprehension dan critical reading. Desain faktorial 2 X 2 versi nonequivalent control group design digunakan untuk menguji pengaruh utama dan interaksi dalam penelitian ini. Subjek penelitian ini melibatkan 112 pebelajar program studi Bahasa dan Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya. Dalam kelompok eksperimen 56 pebelajar dipilih secara apa adanya dan diajarkan dengan model FCIRS. Sementara itu dalam kelompok kontrol 56 pebelajar lainnya yang dipilih secara apa adanya dan diajarkan dengan model FOFC. Sebelum diberikan perlakuan pada semua kelompok pengukuran terhadap kemampuan reading comprehension critical reading dan working memory capacity telah dilakukan. Setelah 9 kali pertemuan pengukuran terhadap kemampuan reading comprehension dan critical reading dilakukan pada semua kelompok. Uji asumsi terkait normalitas data homogenitas varians dan homogenitas matriks kovarians dilakukan sebelum pengujian hipotesis dilakukan. Oleh karena hasil uji asumsi tersebut telah terpenuhi maka teknik uji MANOVA dua jalan dapat digunakan dalam menganalisis data dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada perbedaan kemampuan reading comprehension antara kelompok pebelajar yang diajarkan dengan model FCIRS dengan kelompok pebelajar yang menggunakan model FOFC (2) ada perbedaan kemampuan reading comprehension antara kelompok pebelajar yang memiliki tingkat WMC rendah dengan kelompok pebelajar yang memiliki tingkat WMC tinggi (3) ada perbedaan kemampuan critical reading antara kelompok pebelajar yang diajarkan dengan model FCIRS dengan kelompok pebelajar yang menggunakan model FOFC (4) ada perbedaan kemampuan critical reading antara kelompok pebelajar yang memiliki tingkat WMC rendah dengan kelompok pebelajar yang memiliki tingkat WCM tinggi (5) Ada pengaruh interaksi antara model pembelajaran dan tingkat WMC terhadap kemampuan reading comprehension (6) Ada pengaruh interaksi antara model pembelajaran dan tingkat WMC terhadap kemampuan critical reading

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: L Education > L Education (General) > LMO Model Pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S3 Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Aug 2022 04:29
Last Modified: 28 Dec 2022 08:23
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/271799

Actions (login required)

View Item View Item