Analisis determinan dan taksonomi cryptocurrency di Indonesia pada era new normal pandemi covid – 19 / Andik Pratama - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis determinan dan taksonomi cryptocurrency di Indonesia pada era new normal pandemi covid – 19 / Andik Pratama

Pratama, Andik (2022) Analisis determinan dan taksonomi cryptocurrency di Indonesia pada era new normal pandemi covid – 19 / Andik Pratama. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan khusus dan umum tujuan khusus yaitu untuk menganalisis determinan volatilitas dari cryptocurrency dan kurs rupiah di Indonesia dalam jangka panjang maupun jangka pendek sedangkan tujuan umum ialah membentuk dua taksonomi atas keberadaan cryptocurrency di Indonesia jika dialihfungsikan sebagai instrumen investasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data crypto jenis Bitcoin Ethereum Litecoin Ripple dan nilai tukar rupiah pada tahun 2021 dalam frekuensi per ndash hari sedangkan jenis data yang digunakan ialah kuantitatif dengan sumber data adalah data sekunder. Untuk memenuhi tujuan pada penelitian ini digunakan metode analisis dinamis dengan pendekatan Vector Error Correction Model. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat hubungan jangka panjang dan jangka pendek pada satu jenis cryptocurrency yang dianalisis yaitu Ripple. Ripple memiliki korelasi yang bersifat satu arah terhadap nilai tukar rupiah terhadap dolar USD. Pada pembentukan taksonomi cryptocurrency Ripple merupakan jenis crypto yang tergolong dalam taksonomi vertikal sedangkan Bitcoin Ethereum dan Litecoin tergolong dalam taksonomi horisontal hal tersebut didasari oleh hasil estimasi Vector Error Correction Model apabila suatu crypto terbukti memiliki korelasi signfikan maka crypto tersebut tergolong dalam taksonomi vertikal dan sebaliknya. Dalam penelitian ini setidaknya terdapat dua jenis crypto yang direkomendasikan untuk digunakan sebagai motif spekulasi permintaan uang dalam hal ini adalah investasi pada mata uang digital. Jenis crypto yang direkomendasikan untuk menjadi instrumen investasi atau alat diversifikasi kekayaan ialah Bitcoin atau Ethereum hal tersebut dikarenakan dua jenis crypto tersebut memiliki nilai yang cukup stabil jika dibandingkan dengan dua jenis crypto lainnya yang terdapat pada penelitian ini serta tidak terpengaruhnya secara signifikan apabila terjadi guncangan pada sektor fundamental ekonomi yang dalam hal tersebut adalah nilai tukar.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Ilmu Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Jun 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/271652

Actions (login required)

View Item View Item