Hubungan antara komponen biomotor dengan kemampuan shooting pemain sepak bola: studi meta-analisis / Tito Rivaldi - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan antara komponen biomotor dengan kemampuan shooting pemain sepak bola: studi meta-analisis / Tito Rivaldi

Rivaldi, Tito (2022) Hubungan antara komponen biomotor dengan kemampuan shooting pemain sepak bola: studi meta-analisis / Tito Rivaldi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Studi yang meneliti komponen biomotor dan juga kemampuan shooting sudah banyak dilakukan dalam bidang keolahragaan. Macam-macam penelitian tersebut menjelaskan bahwa komponen biomotor sangat berpengaruh positif dalam peningkatan kemampuan shooting pada cabang olahraga sepak bola. Akan tetapi hasil dari tiap penelitian cenderung berbeda-beda sehingga perlu dilakukan analisis data secara inklusif untuk memberikan informasi secara menyeluruh tentang pentingnya komponen biomotor dalam peningkatan kemampuan shooting pemain sepak bola. Penelitian ini mengkaji tentang pengujian effect size dari komponen biomotor terhadap kemampuan shooting pemain sepak bola. Jenis penelitian yang digunakan yaitu studi meta-analisis. Sumber data dalam penelitian ini yaitu Google Scholar. Pencarian literatur dari berbagai sumber menggunakan kata kunci ldquo power rdquo AND ldquo ketepatan rdquo AND ldquo reaksi rdquo AND ldquo keseimbangan rdquo AND ldquo daya ledak rdquo AND ldquo kelincahan rdquo AND ldquo koordinasi rdquo AND ldquo shooting sepak bola rdquo . Analisis data dilakukan melalui tahapan identifikasi variabel identifikasi nilai r mentransformasi nilai r ke distribusi z yang merupakan efek size dari setiap studi menghitung varians menghitung standar error dari z dan menghitung summary effect. Perhitungan summary effect menggunakan software Jeffrey s Amazing Statistics Program (JASP). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan korelasional positif yang signifikan antara komponen biomotor dengan kemampuan shooting pemain sepak bola.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) > S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jul 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/270310

Actions (login required)

View Item View Item