Perbandingan Penerapan Model Pembelajaran Brain Based Learning (BBL) dipadu Scaffolding dengan Model Pembelajaran Argument Driven Inquiry (ADI) dipadu Scaffolding untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Instalasi Motor Listrik Siswa Kelas X TITL SMKN 2 Probolinggo / DHONI SULISTYO WANTORO - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbandingan Penerapan Model Pembelajaran Brain Based Learning (BBL) dipadu Scaffolding dengan Model Pembelajaran Argument Driven Inquiry (ADI) dipadu Scaffolding untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Instalasi Motor Listrik Siswa Kelas X TITL SMKN 2 Probolinggo / DHONI SULISTYO WANTORO

Wantoro, Dhoni Sulistyo (2022) Perbandingan Penerapan Model Pembelajaran Brain Based Learning (BBL) dipadu Scaffolding dengan Model Pembelajaran Argument Driven Inquiry (ADI) dipadu Scaffolding untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Mata Pelajaran Instalasi Motor Listrik Siswa Kelas X TITL SMKN 2 Probolinggo / DHONI SULISTYO WANTORO. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta lapangan yang menunjukkan masih banyak siswa yang kurang aktif di kelas karena guru masih menggunakan metode ceramah yang membuat siswa cepat bosan pada saat proses pembelajaran. Berdasarkan teori salah satu model pembelajaran yang bisa mendorong siswa aktif diantaranya adalah model pembelajaran Brain Base Learning dan Argument Driven Inquiry. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Brain Base Learning (BBL) dipadu Scaffolding pada siswa kelas X TITL di SMKN 2 Probolinggo (2) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Argument Driven Inquiry (ADI) dipadu Scaffolding pada siswa kelas X TITL di SMKN 2 Probolinggo (3) mengetahui perbedaan penerapan model pembelajaran Brain Base Learning (BBL) dan model pembelajaran Argument Driven Inquiry (ADI) dimana masing-masing model dipadukan Scaffolding untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar mata pelajaran Instalasi Motor Listrik siswa Kelas X TITL di SMKN 2 Probolinggo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen semu (Quasi Eksperiment). Rancangan penelitian yang digunakan adalah pretest posttest design. Penelitian ini menggunakan dua kelas kelas eksperimen A (TITL 1) menggunakan model Brain Base Learning dipadu dengan Scaffolding dan kelas eksperimen B (TITL 2) yang menggunakan Argument Driven Inquiry dipadu dengan Scaffolding. Analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah uji-t (independent sample t-test). Dari hasil penelitian diperoleh nilai rata-rata keaktifan siswa kelas eksperimen A adalah 84 dan nilai rata-rata keaktifan siswa kelas eksperimen B adalah 80. Rata ndash rata hasil belajar mengalami peningkatan dari hasil pretest dan posttest. Kelas eksperimen A mendapatkan nilai pretest 64 76 dan nilai posttest 86 12 sedangkan kelas eksperimen B mendapatkan nilai pretest 63 26 dan nilai posttest 82 24. Kesimpulan dilihat dari efektifitas model pembelajaran Brain Based Learning dipadu Scaffolding lebih unggul dibadingkan model pembelajaran Argument Driven Inquiry dipadu Scaffolding.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Oct 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/269735

Actions (login required)

View Item View Item