Pengaruh keaktifan siswa berorganisasi dan kepemimpinan dengan kemampuan menyelesaikan tugas pada mata pelajaran produk kreatif dan kewirausahaan siswa kelas xii teknik pemesinan SMKN 1 Singosari / Wahyu Agung Prastowo - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh keaktifan siswa berorganisasi dan kepemimpinan dengan kemampuan menyelesaikan tugas pada mata pelajaran produk kreatif dan kewirausahaan siswa kelas xii teknik pemesinan SMKN 1 Singosari / Wahyu Agung Prastowo

Prastowo, Wahyu Agung (2022) Pengaruh keaktifan siswa berorganisasi dan kepemimpinan dengan kemampuan menyelesaikan tugas pada mata pelajaran produk kreatif dan kewirausahaan siswa kelas xii teknik pemesinan SMKN 1 Singosari / Wahyu Agung Prastowo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertitik tolak dari permasalahan dalam penyelesaian tugas. Dalam kemampuan menyelesaikan tugas keaktifan berorganisasi dan kepemimpinan merupakan dua hal yang saling berkaitan. Tujuan dari penelitian ini ialah (1) Untuk mengetahui pengaruh keaktifan berorganisasi dengan kemampuan menyelesaikan tugas (2) Untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dengan kemampuan menyelesaikan tugas dan (3) Untuk mengetahui pengaruh keaktifan berorganisasi dan kepemimpinan terhadap kemampuan menyelesaikan tugas. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif. Jumlah populasi dari penelitian 65 peserta didik dan sampel yang diambil berjumlah 40 peserta didik kelas XII jurusan teknik pemesinan SMKN 1 Singosari. Instrumen penelitian menggunakan angket untuk variabel organisasi dan kepemimpinan dengan jumlah 40 serta dokumentasi pendidik untuk variabel kemampuan menyelesaikan tugas mata pelajaran produk kreatif dan kewirausahaan. Sebelum pengambilan data instrumen penelitian telah diuji validitas reliabilitas dan instrumen layak digunakan. Data penelitian kemudian dilakukan uji analisis data yang terdiri dari (1) Uji normalitas dengan hasil semua variabel terdistribusi normal (2) Uji linieritas dengan hasil variabel bebas dengan variabel terikat memiliki hubungan yang linier dan (3) Uji multikolinieritas dengan hasil tidak terjadi gejala multikolinieritas dan nilai koefisien regresi dikatakan kebal terhadap perubahan pada variabel lainnya dalam regresi berganda maka hasil pengujian dapat dikatakan reliabel atau dapat dipercaya. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Pengaruh dari keaktifan siswa berorganisasi dengan kemampuan menyelesaikan tugas didapatkan hasil positif signifikan dengan p 0 001 (2) Pengaruh dari kepemimpinan dengan kemampuan menyelesaikan tugas didapatkan hasil tidak terdapat pengaruh dengan p 0 104 dan (3) Pengaruh dari keaktifan siswa berorganisasi dengan kemampuan menyelesaikan tugas didapatkan hasil terdapat pengaruh namun untuk variabel kepemimpinan tidak terdapat pengaruh dengan nilai F 12 405 dan ( ) 0 401. Keaktifan berorganisasi memiliki pengaruh terhadap kemampuan menyelesaikan tugas sebesar 40 1% selebihnya ditentukan motivasi siswa dalam belajar faktor lingkungan dan manajemen waktu. Saran dari penelitian ini diharapkan peserta didik dapat lebih meningkatkan keaktifan dalam berorganisasi dalam meningkatkan kualitas diri untuk dapat menyelesaikan tugas dengan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268993

Actions (login required)

View Item View Item