Nilai - nilai etika hindu dan kearifan lokal suku bali sebagai sumber pendidikan ekonomi informal / Niluh Ade Awidyaningtyas - Repositori Universitas Negeri Malang

Nilai - nilai etika hindu dan kearifan lokal suku bali sebagai sumber pendidikan ekonomi informal / Niluh Ade Awidyaningtyas

Awidyaningtyas, Niluh Ade (2022) Nilai - nilai etika hindu dan kearifan lokal suku bali sebagai sumber pendidikan ekonomi informal / Niluh Ade Awidyaningtyas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Etika Hindu merupakan ketentuan ndash ketentuan dasar sebagai tolok ukur buruk baiknya perilaku individu baik di dalam masyarakat atau dalam kehidupan bernegara dengan berlandaskan nilai-nilai dalam ajaran agama Hindu. Bentuk implementasi atau penerapan Etika Hindu dalam kehidupan dapat terlihat melalui prinsip ndash prinsip hidup. Nilai ndash nilai yang terkandung dalam kearifan lokal Suku Bali memberikan pengaruh yang positif dalam cerminan perilaku masyarakatnya serta dapat menjadi pedoman hidup dalam segala bidang salah satunya adalah terkait dengan perilaku ekonomi. Kajian ini memiliki tujuan untuk mengkaji kearifan lokal Suku Bali dan Etika Hindu yang menjadi sumber pendidikan ekonomi secara informal. Metode penelitian yang digunakan bersifat kualitatif dengan pendekatan etnografi. Lokasi penelitian dilakukan di Dusun Amerthasari Kabupaten Banyuwangi. Informan berasal dari Pemerintah Dusun Orang Tua Tokoh Adat dan Tokoh Agama setempat. Hasil yang didapat adalah bahwa terdapat empat prinsip hidup Suku Bali yang dapat digunakan sebagai sumber pendidikan ekonomi informal diantaranya adalah tri kaya parisudha tat twam asi tri hita karana dan dasa dharma. Proses transfer nilai-nilai budaya dalam kearifan lokal dapat diperoleh langsung dari keluarga maupun di masyarakat melalui berbagai aktivitas dalam kehidupan bermasyarakat. Oleh sebab itu penggunaan tradisi atau kebudayaan yang erat dengan kehidupan sehari-hari sebagai salah satu sumber pendidikan ekonomi informal perlu mendapat perhatian sebab kompleksitasnya akan mampu menyumbangkan pemikiran ndash pemikiran baru dari implementasi sederhana dalam konteks pemaknaan perilaku ekonomi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Jun 2022 04:29
Last Modified: 13 Mar 2024 02:27
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268854

Actions (login required)

View Item View Item