Pengaruh self-directed learning dan digital literacy terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga selama pandemi covid-19 / Dyah Astrika Putri - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh self-directed learning dan digital literacy terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga selama pandemi covid-19 / Dyah Astrika Putri

Putri, Dyah Astrika Putri (2022) Pengaruh self-directed learning dan digital literacy terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga selama pandemi covid-19 / Dyah Astrika Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kondisi pandemi yang tidak dapat diprediksi mengharuskan peserta didik siap dengan perubahan proses pembelajaran yang dapat terjadi kapan saja. Dikarenakan pembelajaran selama pandemi bergantung pada kemampuan peserta didik. Namun tingkat self-directed learning dan digital literacy peserta didik masih menjadi pertanyaan dalam pembelajaran selama pandemi. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan menguji pengaruh self-directed learning dan digital literacy terhadap hasil belajar pada mata pelajaran dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga. Metode kuantitatif eksplanatif dengan kuesioner digunakan dalam penelitian ini. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Subjek penelitian adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Malang dan SMK Muhammadiyah 3 Singosari jurusan akuntansi dan keuangan lembaga yang berjumlah 124. Hasil penelitian menyatakan bahwa (1) self-directed learning tidak berpengaruh terhadap hasil belajar dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga dan (2) digital literacy berpengaruh positif signifikan terhadap hasil belajar dasar-dasar akuntansi dan keuangan lembaga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 15 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268779

Actions (login required)

View Item View Item