Pengaruh online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri malang / Gabriel Nofiana Bintoro - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri malang / Gabriel Nofiana Bintoro

Bintoro, Gabriel Nofiana (2022) Pengaruh online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri malang / Gabriel Nofiana Bintoro. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pada saat masa pandemi covid-19 mahasiswa harus beradaptasi dengan sistem pembelajaran online. Kondisi lingkungan belajar yang baru dengan banyak distraksi membuat mahasiswa memerlukan pengelolaan diri saat belajar dan motivasi akademik untuk mengatur proses belajarnya dan fokus mencapai tujuan serta untuk menekan tingkat terjadinya prokrastinasi akademik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemampuan online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri Malang pada saat pembelajaran online. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksplanasi. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri Malang angkatan 2018 sebanyak 298 mahasiswa yang ditentukan melalui teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan secara online. Teknik analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh secara stimulan antara online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik. Terbukti terdapat pengaruh negatif yang signifikan antara online self regulated learning dan motivasi akademik terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa akuntansi perguruan tinggi negeri Malang pada saat pembelajaran online. Penelitian selanjutnya diharapkan dapat meneliti dengan menggunakan teknik yang berbeda dengan menambahkan faktor yang dapat mempengaruhi tingkat terjadinya prokrastinasi akademik mahasiswa selama pembelajaran online di masa pademi covid-19.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Nov 2022 04:29
Last Modified: 27 Mar 2024 06:16
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268759

Actions (login required)

View Item View Item