Identifikasi profil protein membran luar Serratia liquefaciens sebagai kandidat vaksin nosokomial / Bella Pradina Novinda Wardani - Repositori Universitas Negeri Malang

Identifikasi profil protein membran luar Serratia liquefaciens sebagai kandidat vaksin nosokomial / Bella Pradina Novinda Wardani

Wardani, Bella Pradina Novinda (2018) Identifikasi profil protein membran luar Serratia liquefaciens sebagai kandidat vaksin nosokomial / Bella Pradina Novinda Wardani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

vii RINGKASAN Wardani Bella Pradina Novinda. 2018. Identifikasi Protein Membran Luar Bakteri Serratia liquefaciens Sebagai Kandidat Vaksin Nosokomial. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Metematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Umie Lestari M.Si (II) Dr. Endang Suarsini M.Ked. Kata kunci aktivitas fosforilasi protein kandidat vaksin protein membran luar reseptor glikoprotein Serratia liquefaciens Infeksi nosokomial merupakan salah satu jenis infeksi sekunder yang didapatkan setelah 48 jam pasien dirawat di rumah sakit. Salah satu penyebab infeksi tersebut adalah bakteri Gram negatif yaitu Serratia liquefaciens. Jumlah penderita infeksi nosokomial yang disebabkan S.liquefaciens mengalami peningkatan setiap tahunnya hal ini disebabkan oleh tingkat resistensi terhadap antibiotik sehingga perlu dikembangkan jenis pengobatan lain. Alternatif yang ditawarkan yaitu menggunakan protein membran luar sebagai kandidat vaksin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui profil protein membran luar bakteri S.liquefaciens serta mengukur aktivitas fosforilasi protein dan uji reseptor glikoprotein pada berat molekul 56 kDa dan 36 kDa sebagai kandidat vaksin. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif eksploratif dengan eksperimen laboratorik dengan analisis aktivitas fosforilasi dan uji reseptor glikoprotein membran luar bakteri S.liquefaciens. Obyek dalam penelitian ini adalah protein membran luar bakteri S.liquefaciens yang berasal dari Laboratorium Mikrobiologi Jurusan Biologi FMIPA Universitas Negeri Malang. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Biologi Molekular dan Laboratorium Mikrobiologi FMIPA Universitas Negeri Malang dan laboratorium Biomedik Universitas Brawijaya Malang. Tahapan penelitian terdiri atas (1) Kultur dan pertumbuhan bakteri S.liquefaciens (2) Pemisahan membran luar dengan pemotongan pili bakteri S.liquefaciens (3) Isolasi protein membran luar bakteri S.liquefaciens (4) Elektroforesis SDS PAGE dan Penentuan berat molekul protein membran luar bakteri S.liquefaciens (5) Elektroelusi untuk memperoleh protein membran luar dengan berat molekul 56 kDa dan 36 kDa (6) Pengukuran Aktivitas Fosforilasi Protein (7) Pewarnaan Glikoprotein. Hasil penelitian menunjukkan bahwa elektroforesis SDS-PAGE crude protein membran luar bakteri S.liquefaciens menunjukkan 11 pita yaitu 90 kDa 80 kDa 56 kDa 51 kDa 36 kDa 29 kDa 24 kDa 19 kDa 14 kDa 10 kDa dan 8 kDa. Perhitungan akvititas fosforilasi protein membran luar bakteri S.liquefaciens 56 kDa memiliki aktivitas fosforilasi sebesar 16 931 x 10-2 956 mol/mL.menit sedangkan protein dengan berat molekul 36 kDa memiliki nilai aktivitas fosforilasi sebesar 17 851 x 10-2 956 mol/mL.menit. Pewarnaan glikoprotein menunjukkan hasil negatif. Protein membran luar bakteri S.liquefaciens dengan berat molekul 56 kDa memiliki aktivitas fosforilasi relatif rendah dari pada protein dengan berat molekul 36 kDa sehinga lebih berpeluang untuk digunakan sebagai kandidat vaksin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 07 Jun 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26863

Actions (login required)

View Item View Item