Bagaimana miskonsepsi mahasiswa calon guru fisika pada materi fluida statis? / Ria Rohmawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Bagaimana miskonsepsi mahasiswa calon guru fisika pada materi fluida statis? / Ria Rohmawati

Rohmawati, Ria (2022) Bagaimana miskonsepsi mahasiswa calon guru fisika pada materi fluida statis? / Ria Rohmawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Penelitian bertujuan mengidentifikasi miskonsepsi mahasiswa calon guru fisika pada materi fluida statis. Penelitian menggunakan metode campuran kuantitatif dan kualitatif dan dilaksanakan pada salah satu jurusan fisika perguruan tinggi negeri di Kota Malang. Instrumen yang digunakan adalah Four-Tier Test (FTT) berjumlah 14 butir soal dan pedoman wawancara. Subjek penelitian terdiri dari 44 mahasiswa tahun pertama yang telah memperoleh perkuliahan fluida statis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa calon guru fisika mengalami miskonsepsi sebesar 16 5% mahasiswa tidak paham konsep sebesar 13 8% mahasiswa paham sebagian konsep sebesar 35 4% dan mahasiswa yang paham konsep sebesar 33 5%. Hasil Four-Tier Test menunjukkan bahwa miskonsepsi terbesar terjadi pada sub materi Hukum Archimedes dengan miskonsepsi mahasiswa adalah gaya apung berbanding lurus dengan kedalaman. Hasil wawancara menunjukkan bahwa miskonsepsi mahasiswa adalah semakin kecil massa jenis benda maka semakin kecil hambatan benda untuk mengapung sehingga gaya apung benda semakin besar. Miskonsepsi yang diperoleh dari hasil Four-Tier Test dan wawancara adalah miskonsepsi dengan presentase terbanyak yang dialami mahasiswa pada sub materi Hukum Archimedes.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268264

Actions (login required)

View Item View Item