Uji aktivitas antibakteri ekstrak metanol rizoma Asplenium tenerum Forst terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis dan Pseudomonas aeruginosa secara in vitro / Afifah Nur Aini - Repositori Universitas Negeri Malang

Uji aktivitas antibakteri ekstrak metanol rizoma Asplenium tenerum Forst terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis dan Pseudomonas aeruginosa secara in vitro / Afifah Nur Aini

Aini, Afifah Nur (2017) Uji aktivitas antibakteri ekstrak metanol rizoma Asplenium tenerum Forst terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis dan Pseudomonas aeruginosa secara in vitro / Afifah Nur Aini. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Aini A. N. 2017. Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Metanol Rizoma Asplenium tenerum Forst terhadap Bakteri Staphylococcus epidermidis dan Pseudomonas aeruginosa Secara In Vitro. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Dra. Eko Sri Sulasmi M.S. (II) Sitoresmi Prabaningtyas S.Si M.Si. Kata Kunci aktivitas anitbaketri Asplenium tenerum Pseudomonas aeruginosa Staphylococcus epidermidis. Asplenium tenerum adalah jenis tumbuhan paku yang paling banyak ditemukan di Taman Hutan Raya Raden Soerjo Batu. Uji fitokimia pendahuluan menunjukkan bahwa rizoma A. tenerum mengandung berbagai senyawa metabolit sekunder yakni polifenol flavonoid tanin dan terpenoid. Kandungan senyawa metabolit sekunder tersebut menyebabkan rizoma A. tenerum berpotensi sebagai antibakteri. Bakteri Staphylococcus epidermidis dan Pseudomonas aeruginosa merupakan bakteri penyebab infeksi nosokomial. Pengobatan infeksi yang diakibatkan bakteri semakin sulit dilakukan karena meningkatnya resistensi bakteri terhadap antibiotik sehingga perlu dilakukan eksplorasi tumbuhan yang dapat menjadi alternatif zat antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak metanol rizoma A. tenerum dan variasi konsentrasinya terhadap jumlah sel bakteri S. epidermidis dan P. aeruginosa serta mengetahui hubungan antara konsentrasi ekstrak metanol rizoma A. tenerum dan jumlah sel S. epidermidis dan P. aeruginosa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimental dengan metode dilusi cair menggunakan lima perlakuan variasi konsentrasi ekstrak dua perlakukan kontrol dan empat ulangan. Parameter dalam metode dilusi cair adalah Kadar Hambat Minimum (KHM) dan Kadar Bunuh Minimum (KBM). KHM tidak dapat ditentukan karena kekeruhan larutan tidak dapat teramati. Tidak ada konsentrasi yang dapat dinyatakan sebagai KBM namun konsentrasi 300.000 61549 g/ml memiliki kemampuan paling tinggi dalam membunuh S. epidermidis sementara konsentrasi 500.000 61549 g/ml memiliki kemampuan paling tinggi dalam membunuh P. aeruginosa. Kemampuan ekstrak metanol rizoma A. tenerum dalam membunuh bakteri disebabkan oleh kandungan senyawa metabolit sekunder. Berdasarkan hasil analisis varian tunggal diketahui bahwa terdapat perbedaan jumlah sel bakteri S. epidermidis dan P. aeruginosa yang sangat signifikan pada konsentrasi ekstrak metanol rizoma A. tenerum yang berbeda. Berdasarkan hasil analisis regresi diketahui bahwa terdapat hubungan yang sangat signifikan antara konsentrasi ekstrak dan jumlah sel S. epidermidis dan P. aeruginosa. Sumbangan variasi konsentrasi ekstrak terhadap variasi jumlah sel S. epidermidis adalah sebesar 66 8% sementara sumbangan variasi konsentrasi ekstrak terhadap variasi jumlah sel P. aeruginosa adalah sebesar 67 1%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 15 Aug 2017 04:29
Last Modified: 20 Dec 2022 03:48
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26801

Actions (login required)

View Item View Item