Pengembangan media pembelajaran berbasis web pada materi tari topeng klana di SMA Negeri 1 Turen / Ahmad Yusuf - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran berbasis web pada materi tari topeng klana di SMA Negeri 1 Turen / Ahmad Yusuf

Yusuf, Ahmad (2022) Pengembangan media pembelajaran berbasis web pada materi tari topeng klana di SMA Negeri 1 Turen / Ahmad Yusuf. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penggunaan media pembelajaran dalam mata pelajaran seni budaya di SMA Negeri 1 Turen selama ini belum maksimal hal ini disebabkan masih kurangnya media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Khususnya pada materi tari kelas X masih menggunakan buku paket sebagai media pembelajaran utama. Contoh tarian yang digunakan berupa tari daerah Jawa Barat secara karakteristik sangat berbeda dengan daerah Jawa Timur maka pengembangan media pembelajaran tari Topeng Klana menjadi salah satu solusi untuk permasalahan tersebut. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa media pembelajaran tari Topeng Klana yang valid mudah dipahami serta mudah diakses. Produk media pembelajaran tari Topeng Klana dipilih karena disesuaikan dengan kondisi dan masalah yang ada di kelas X MIPA 2 SMA Negeri 1 Turen. Pengembangan dan penelitian ini menggunakan metode ADDIE dengan lima langkah yakni 1) Analysis 2) Design 3) Development 4) Implementation 5) Evaluation. Hasil pengembangan produk media pembelajaran memiliki tampilan yang meliputi beranda langkah langkah pembelajaran pre test video tari Topeng Klana karakter tokoh Klana ragam gerak tari Topeng Klana kostum tari Topeng Klana gending tari Topeng Klana dan post test. Media pembelajaran yang dihasilkan dikategorikan sangat valid dengan hasil validasi sebesar 97 8 %. Media pembelajaran juga dikategorikan sangat menarik dan sangat sesuai melalui respon peserta didik dengan hasil uji aspek tampilan sebesar 87 5% dan hasil uji aspek materi sebesar 92 %. Media pembelajaran juga dapat mengetahui tingkat pengetahuan peserta didik yang ditunjukkan melalui hasil pre test yang semula hanya 63 % peserta didik yang mendapatkan nilai diatas KKM menjadi 100% pada hasil post test.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 Sep 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/267985

Actions (login required)

View Item View Item