Pemanfaatan media pembelajaran berbasis youtube "tjhen wandra" dalam pembelajaran Bahasa Mandarin di SMA Negeri 6 Malang / Herisha Valentyne Hartoko - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemanfaatan media pembelajaran berbasis youtube "tjhen wandra" dalam pembelajaran Bahasa Mandarin di SMA Negeri 6 Malang / Herisha Valentyne Hartoko

Hartoko, Herisha Valentyne (2022) Pemanfaatan media pembelajaran berbasis youtube "tjhen wandra" dalam pembelajaran Bahasa Mandarin di SMA Negeri 6 Malang / Herisha Valentyne Hartoko. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pemanfaatan dan respon peserta didik terhadap media pembelajaran berbasis YouTube "Tjhen Wandra" dalam pembelajaran bahasa Mandarin. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif-deskriptif dengan menggunakan alat bantu instrumen lembar observasi dan lembar angket serta melibatkan seluruh siswa kelas XI MIPA 3 SMA Negeri 6 Malang sebagai sumber data penelitian. Proses pembelajaran dalam penelitian ini terbagi berdasarkan 3 tahapan yang meliputi kegiatan awal kegiatan inti dan kegiatan akhir pembelajaran. Hasil observasi pemanfaatan media pembelajaran berbasis YouTube "Tjhen Wandra" menyatakan bahwa proses pembelajaran berjalan dengan baik lancar maksimal tertib dan cukup kondusif. Media pembelajaran YouTube "Tjhen Wandra" tepat digunakan dan dimanfaatkan sebagai media pembelajaran yang mampu membantu peserta didik memecahkan permasalahan dalam mempelajari bahasa Mandarin. Berdasarkan hasil angket respon peserta didik terhadap pemanfaatan media pembelajaran berbasis YouTube "Tjhen Wandra" menunjukkan bahwa YouTube "Tjhen Wandra" tepat digunakan sebagai media pembelajaran yang mampu meningkatkan kualitas belajar serta bisa digunakan sebagai refrensi sumber belajar peserta didik dalam mempelajari bahasa Mandarin

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General) > LM Media Pembelajaran
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Jerman (JRM) > S1 Pendidikan Bahasa Mandarin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 05 Aug 2022 04:29
Last Modified: 06 Apr 2023 07:12
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/267714

Actions (login required)

View Item View Item