Lingbe sebagai media untuk mengatasi kecemasan berbicara untuk pembelajar bahasa jerman / Kianti Athavania Putri Anky - Repositori Universitas Negeri Malang

Lingbe sebagai media untuk mengatasi kecemasan berbicara untuk pembelajar bahasa jerman / Kianti Athavania Putri Anky

Anky, Kianti Athavania Putri (2022) Lingbe sebagai media untuk mengatasi kecemasan berbicara untuk pembelajar bahasa jerman / Kianti Athavania Putri Anky. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kecemasan berbicara selalu menjadi bahasan yang berlanjut dalam keterampilan bahasa asing. Keterampilan berbicara merupakan salah satu keterampilan pokok dalam pembelajaran bahasa Jerman. Seiring berkembangnya zaman media pembelajaran berkembang sesuai permasalahan yang ada pada pembelajaran bahasa. Salah satunya adalah Lingbe. Lingbe merupakan aplikasi pertukaran bahasa yang memiliki fitur telepon dengan native speaker sesuai dengan bahasa yan ingin dipelajari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan aktivitas mahasiwa menggunakan Lingbe pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Jerman Universitas Negeri Malang untuk mengatasi kecemasan berbicara mereka dan mendeskripsikan respons mahasiswa terhadap penerapan Lingbe. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi angket dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan aplikasi Lingbe berjalan dengan baik setelah melalui tiga kali pertemuan sesuai dengan yang direncanakan. Mahasiswa menyatakan tertarik untuk menggunakannya secara berkala untuk melatih keterampilan berbicara sekaligus mengikis kecemasannya saat berbicara bahasa Jerman. Selain itu mahasiswa juga merasa nyaman melakukan percakapan dengan native speaker melalui Lingbe.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Jerman (JRM) > S1 Pendidikan Bahasa Jerman
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Jul 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/267649

Actions (login required)

View Item View Item