Ulum, Hidayatul (2022) Proses kreatif penulisan antologi cerita pendek edicius suoires / Hidayatul Ulum. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Karya sastra dan lingkungan memiliki keterkaitan erat. Karya sastra berwawasan lingkungan atau ekokritik dapat menjadi solusi bagi permasalahan lingkungan yang ada. Kritik terhadap kondisi lingkungan yang mengkhawatirkan dapat disampaikan kepada pembaca melalui karya sastra berupa antologi cerpen berjudul Edicius Suoires yang menceritakan lingkungan pantai dan kawasan laut dengan berfokus pada penderitaan hewan laut akibat perbuatan manusia. Selain antologi cerita pendek Edicius Suoires bertema ekokritik penulis juga menyusun proses kreatif untuk melengkapinya. Proses kreatif ini bertujuan memaparkan proses penulisan antologi cerita pendek Edicius Suoires. Model yang dirujuk dalam proses kreatif ini yaitu tahapan-tahapan proses kreatif yang dijabarkan oleh Sumardjo (2007) dalam Catatan Kecil tentang Menulis Cerpen yang meliputi lima tahapan proses kreatif. Hasil dari proses kreatif ini yaitu terdapat lima tahapan proses kreatif dalam menciptakan karya sastra berupa antologi cerita pendek berjudul Edicius Suoires. Tahapan-tahapan tersebut meliputi (1) tahap persiapan (2) tahap inkubasi (3) tahap inspirasi (4) tahap penulisan dan (5) tahap revisi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | P Language and Literature > PINL Indonesian and Regional Literary Languages |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 01 Sep 2022 04:29 |
Last Modified: | 29 Dec 2022 03:27 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/267257 |
Actions (login required)
View Item |