Rijayanti, Maulinda Dwita (2016) Kajian collembola pada lahan pertanian dengan pola tanam monokultur dan pola tanam polikultur di Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur / Maulinda Dwita Rijayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Rijayanti Maulinda Dwita. 2015. Kajian Collembola Pada Lahan Pertanian Dengan Pola Tanam Monokultur Dan Pola Tanam Polikultur Di Kecamatan Bumiaji Kota Batu Jawa Timur. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Agus Dharmawan M.Si (II) Dra. Hawa Tuarita M.S Kata Kunci Collembola pola tanam monokultur pola tanam polikultur Pentingnya pengelolaan pertanian yang benar akan mempengaruhi produksi tanaman dan keadaan ekosistem disekitarnya. Salah satu pengelolaan pertanian yang dapat diterapkan adalah perbaikan pada pola tanam suatu lahan pertanian yang secara langsung akan berpengaruh terhadap komunitas Collembola sebagai biota tanah yang berperan dalam kesuburan tanah. Penelitian ini dilakukan dengan pola tanam monokultur dan polikultur pada lahan pertanian di kecamatan Bumiaji Kota Batu Jawa Timur. Pengambilan sampel menggunakan purposing area sampling dengan volume tanah sebanyak 200cc pada setiap plot. Dilakukan pengambilan sampel tanah untuk uji N-organik sebanyak 100 gram. Jenis Collembola yang ditemukan pada kedua lahan pertanian sebanyak 10 genus meliputi genus Homidia Isotomiella Onychiurus Hemisotoma Pseudanurophorus Folsomia Pseudosinella Folsomina dan Paranurophorus dan folsomides. Nilai indeks keanekaragaman (H ) pada lahan monokultur termasuk dalam kriteria rendah dan pada lahan polikultur termasuk dalam kriteria sedang. Berdasarkan hasil analisis Paired-Sample T Test menunjukkan bahwa nilai indeks keanekaragaman kemerataan kekayaan pada kedua lahan menunjukkan berbeda nyata. Hasil uji t N-Organik pada kedua lahan menunjukkan tidak berbeda nyata. Hasil analisis korelasi-regresi N-Organi terhadap keanekaragaman Collembola memiliki hubungan terhadap indeks kekayaan Collembola. Berdasarkan hasil analisis korelasi-regresi pada lahan monokltur dan pada lahan polikultur untuk faktor abiotik yang memiliki hubungan dengan nilai indeks keanekaragaman dan indeks kemerataan Collembola adalah suhu dan kelembaban.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 27 Jan 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/26722 |
Actions (login required)
View Item |