Pengaruh Penggunaan Media LIDI Untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar Berhitung Anak Tunarungu Kelas II SDLB YPTB Kota Malang / Firdaus Nuril Fahmi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh Penggunaan Media LIDI Untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar Berhitung Anak Tunarungu Kelas II SDLB YPTB Kota Malang / Firdaus Nuril Fahmi

Fahmi, Firdaus Nuril (2022) Pengaruh Penggunaan Media LIDI Untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar Berhitung Anak Tunarungu Kelas II SDLB YPTB Kota Malang / Firdaus Nuril Fahmi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tunarungu merupakan kelainan organ pendengaran yang terdiri dari beberapa kategori namun mereka tetap harus melakukan pendidikan sebagai hak manusia dalam belajar di sekolah umum ataupun sekolah luar biasa (SLB). Anak dengan hambatan pendengaran terkadang memiliki tingkat kognitif yang berbeda dan beragam pada tingkah laku sama halnya dengan yang penulis buat yaitu tunarungu yang memiliki gangguan konsentrasi saat proses mengerjakan tugas di kelas. Dan dalam penelitian ini dimaksudkan untuk menjelaskan seberapa besar pengaruh penggunaan media LIDI untuk meningkatkan konsentrasi berhitung anak tunarungu kelas II SDLB YPTB Malang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode penelitian Single Subject Research (SSR) subjek tunggal dan dengan melakukan 12 kali penelitian untuk mendapatkan hasil yang valid dengan subjek 1 anak. Untuk pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan dokumentasi tes dan pengamatan langsung. Penggunaan analisis pada penelitian ini adalah dengan grafik trend dan latency. Anak Tunarungu memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan dalam setiap individunya sedangkan penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis seberapa besar pengaruh media LIDI terhadap konsentrasi anak melalui grafik bahwa media LIDI dapat mempengaruhi siswa tunarungu dalam mengerjakan soal matematika dalam hal berkonsentrasi sebab pada saat mengerjakan soal siswa sering terdistrak oleh keadaan disekitarnya. Setelah dilakukan penelitian terlihat bahwa pada Baseline (A2) terletak pada rentang 65 69 71% anak mampu memfokuskan perhatiannya untuk menyelesaikan tugas belajar berhitungnya di kelas. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media LIDI untuk membantu konsentrasi anak dalam berhitung adalah adanya perubahan pengaruh dari media LIDI untuk meningkatkan konsentrasi anak saat mengerjakan tugas ndash tugas matematika di dalam kelasnya tanpa terdistrak oleh suasana disekitarnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Biasa(PLB) > S1 Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/267194

Actions (login required)

View Item View Item