Pengembangan instrumen evaluasi digital berbasis karakter menggunakan liveworksheets pada materi nilai-nilai Pancasila bagi Kelas 5 SD / Amartya Wahyuningtyas - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan instrumen evaluasi digital berbasis karakter menggunakan liveworksheets pada materi nilai-nilai Pancasila bagi Kelas 5 SD / Amartya Wahyuningtyas

Wahyuningtyas, Amartya (2022) Pengembangan instrumen evaluasi digital berbasis karakter menggunakan liveworksheets pada materi nilai-nilai Pancasila bagi Kelas 5 SD / Amartya Wahyuningtyas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan produk instrumen evaluasi digital berbasis karakter menggunakan Liveworksheets pada materi materi nilai-nilai Pancasila untuk kelas 5 di sekolah dasar yang valid menurut ahli materi ahli evaluasi pengguna (guru) serta menarik menurut peserta didik. Metode penelitian yang digunakan yaitu Research and Development (R amp D) dengan mengacu model ADDIE (Analyze Design Development Implementation Evaluate). Jenis data yang digunakan yaitu kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data terdiri dari empat teknik yaitu observasi wawancara angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan persentase selanjutnya hasil dikategorisasikan. Instrumen penelitian menggunakan angket dari validasi ahli materi ahli evaluasi guru kelas dan peserta didik. Analisis angket ahli materi ahli evaluasi dan pengguna (guru) menggunakan Skala Likert. Sedangkan angket respon peserta didik dianalisis menggunakan Skala Guttman. Tahap validasi dilakukan kepada ahli materi ahli evaluasi pengguna (guru) dan di uji cobakan kepada peserta didik. Hasil pengembangan instrumen evaluasi digital dinyatakan valid dengan persentase sebesar 92 8% dari ahli materi 90 6% dari ahli evaluasi 91 6% pengguna (guru) 100% uji coba kelompok kecil 95 8% uji coba kelompok besar. Dengan demikian instrumen evaluasi digital sangat valid dan sangat menarik serta dapat digunakan sebagai evaluasi pembelajaran PPKn materi nilai-nilai Pancasila kelas 5 sekolah dasar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Jul 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/266611

Actions (login required)

View Item View Item