Kajian keanekaragaman opisthobrancha berdasarkan zonasi subtrat di Pantai Bama, Taman Nasional Baluran / Muhammad Ardiansyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Kajian keanekaragaman opisthobrancha berdasarkan zonasi subtrat di Pantai Bama, Taman Nasional Baluran / Muhammad Ardiansyah

Ardiansyah, Muhammad (2014) Kajian keanekaragaman opisthobrancha berdasarkan zonasi subtrat di Pantai Bama, Taman Nasional Baluran / Muhammad Ardiansyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ardiansyah Muhammad. 2014. Kajian Keanekaragaman Ophisthobranchia Berdasarkan Zonasi Substrat di Pantai Bama Taman Nasional Baluran. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Ibrohim M.Si. (II) Drs. Agus Dharmawan M.Si. Kata Kunci Opisthobranchia Pola Distribusi Keanekaragaman TN Baluran. 12288 12288 12288 12288 Taman Nasional Baluran terletak di Kecamatan Banyuputih Kabupaten Situbondo Propinsi Jawa Timur. Salah satu kawasan pantai di TN Baluran yang mempunyai potensi untuk dikembangkan adalah pantai Bama. Pantai Bama selain dikembangkan sebagai objek penelitian juga sebagai objek wisata. Hal ini dikarenakan di Pantai Bama memiliki keragaman invertebrata laut yang beragam. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui keanekaragaman dan pola distribusi serta mengetahui hubungan indeks keanekaragaman dengan parameter lingkungan. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini bersifat deskriptif eksploratif dan dilakukan pada bulan Februari 2014. Survei dan pengumpulan data di kawasan pantai Bama TN Baluran dilakukan selama 3 hari. Lokasi pengamatan dipusatkan pada pantai Bama. Data diambil dengan metode jelajah bebas dan total samping dengan melakukan snorkeling. Mengambil titik menggunakan GPS pada setiap kawasan yang dijumpai Opisthobrancia. Lalu membuat plot dangan ukuran 10 x 10 meter dan menyisir luasan tersebut untuk mengambil data jumlah individu faktor abiotik dan persen (%) penutupan substrat. 12288 12288 12288 12288 Sebanyak total 2 ordo 6 genus dan 11 spesies Opisthobranchia yang ditemukan di pantai Bama TN Baluran yang didominasi oleh ordo Nudibranchia. analisis data nilai Indeks keanekaragaman memberikan hasil yang berbeda namun ketiganya termasuk dalam kategori sedang pola distribusi didominasi oleh pola persebaran acak. Hasil analisis regresi menunjukan adanya hubungan nilai Indeks Keanekaragaman dengan parameter lingkungan (Faktor abiotik dan persen (%) penutupan substrat) 12288 12288 12288 12288

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Jun 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26584

Actions (login required)

View Item View Item