Pembinaan disiplin peserta didik dalam mengendalikan perilaku truancy (Studi kasus di SMPN 11 Malang) / Christina Kusuma Wardhani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pembinaan disiplin peserta didik dalam mengendalikan perilaku truancy (Studi kasus di SMPN 11 Malang) / Christina Kusuma Wardhani

Wardhani, Christina Kusuma (2022) Pembinaan disiplin peserta didik dalam mengendalikan perilaku truancy (Studi kasus di SMPN 11 Malang) / Christina Kusuma Wardhani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pembinaan disiplin merupakan bagian dari manajemen peserta didik yang mengatur perilaku peserta didik di sekolah. Peranan sekolah sebagai lembaga pendidikan adalah mengembangkan potensi manusiawi yang dimiliki oleh peserta didik agar mampu menjalankan tugas-tugas kehidupan sebagai manusia baik secara individualis maupun sebagai anggota masyarakat. Di era revolusi industri 4.0 banyak sekali fenomena yang ditemukan terkait dengan penyimpangan yang dilakukan oleh peserta didik. Penyimpangan tersebut salah satunya perilaku truancy yang terdapat di SMPN 11 Malang sehingga sekolah membuat solusi dalam mengatasi penyimpangan tersebut melalui pembinaan disiplin dengan memperhatikan prosedur yang baik. Sekolah telah menjalankan prosedur tersebut dengan cepat dan tanggap sehingga dapat memberi efek jera bagi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) klasifikasi perilaku truancy (2) faktor penyebab perilaku truancy (3) Dampak perilaku truancy (4) strategi yang dilakukan oleh sekolah sebagai upaya pengendalian peserta didik (5) tindak lanjut penyelesaian perilaku truancy melalui pembinaan disiplin. Metode penelitian yang digunakan melalui pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus di SMPN 11 Malang. Data yang dikumpulkan menggunakan teknik observasi wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini meliputi (1) Klasifikasi perilaku truancy peserta didik di SMPN 11 Malang sekolah mengetahui terlebih dahulu terdapat siswa membolos melalui rekap data presensi siswa dan menerima laporan dari siswa serta guru. Bentuk yang ditemukan terdapat individu dan kolektif. (2) Faktor penyebab perilaku truancy peserta didik di SMPN 11 Malang yaitu dari individu keluarga dan lingkungan. (3) Dampak perilaku truancy peserta didik di SMPN 11 Malang yaitu pembelajaran terhambat citra sekolah yang menjadi jelek dan kurang percaya masyarakat terhadap sekolah. (4) Strategi yang dilakukan oleh sekolah sebagai upaya pengendalian peserta didik di SMPN 11 Malang sekolah menerapkan kolaborasi antar empat pihak kunci dalam pengendalian perilaku membolos melibatkan seluruh warga sekolah adanya pendekatan melalui kualitatif dan kuantitatif mengetahui melalui ruang lingkup manajemen peserta didik. (5) Tindak lanjut pembinaan disiplin dari sekolah dalam menyikapi perilaku truancy di SMPN 11 Malang sekolah mengupayakan penyelesaian perilaku truancy dengan mengkondisikan kelas dan mengubah metode pembelajaran menjadi menarik. Pembinaan disiplin yang diberikan oleh sekolah yaitu dengan memberikan sosialisasi mengenai tata tertib sekolah secara berkala. Teknik pembinaan displin yang diterapkan oleh sekolah melalui internal control external control dan cooperative control. Hasil tindak lanjut yaitu siswa lebih terbuka dengan sekolah dan efek jera bagi siswa. Saran penelitian ini yaitu (1) Ketua Departemen Pendidikan Universitas Negeri Malang penelitian ini diharapkan sebagai bentuk karya ilmiah untuk tinjauan pustaka dan sebagai bahan refrensi dalam melaksanakan perkuliahan. (2) Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri 11 Kota Malang diharapkan penelitian ini menjadi acuan sekolah dalam mengendalikan perilaku truancy sehingga dalam pembuatan kebijakan sekolah dapat dipertimbangkan dengan berbagai klasifikasi yang telah ditemukan. (3) Pendidik Sekolah Menengah Pertama Negeri 11 Kota Malang diharapkan dapat terus berupaya mendisiplinkan serta menangani peserta didik dalam melakukan tindakan penyimpangan berupa perulaku truancy. (4) Tenaga Kependidikan Sekolah Menengah Pertama Negeri 11 Kota Malang diharapkan untuk terus melaksanakan pemantauan dengan tetap mempertahankan koordinasi serta mendukung satu sama lain sehingga pembinaan displin peserta didik dapat berkurang. (5) Orang Tua Peserta Didik penelitian ini diharapkan sebagai bahan ilmu pengetahuan dan pembelajaran dalam mengetahui pembinaan disiplin yang diberikan oleh sekolah. (6) Peneliti lain diharapkan peneliti lain dapat mengembangkan program pembinaan disiplin yang efektif dengan melanjutkan penelitian lebih lanjut mengenai pembinaan disiplin peserta didik dalam mengendalikan perilaku truancy agar hasil dari penelitian yang telah dilaksanakan menjadi lebih baik lagi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/265699

Actions (login required)

View Item View Item