Career decision self-efficacy (cdse) pada mahasiswa di Kota Malang ditinjau dari status sosial ekonomi / Yhalza Syachna Sebastian - Repositori Universitas Negeri Malang

Career decision self-efficacy (cdse) pada mahasiswa di Kota Malang ditinjau dari status sosial ekonomi / Yhalza Syachna Sebastian

Sebastian, Yhalza Syachna (2022) Career decision self-efficacy (cdse) pada mahasiswa di Kota Malang ditinjau dari status sosial ekonomi / Yhalza Syachna Sebastian. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu tugas perkembangan pada masa dewasa awal adalah pemilihan karir. Keyakinan seseorang dalam membuat keputusan terkait karir dikenal dengan istilah Career Decision Self-efficacy (CDSE). Penelitian ini bertujuan untuk melihat adakah perbedaan CDSE pada mahasiswa di Kota Malang ditinjau dari status sosial ekonomi. Mahasiswa dengan status sosial ekonomi tinggi dianggap memiliki akses dan dukungan yang lebih besar dari orang tua mengenai karir dibandingkan pada mahasiswa dengan status sosial ekonomi rendah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif pada 500 mahasiswa di Kota Malang yang berusia 18 hingga 25 tahun. Instrumen pengumpulan data menggunakan skala CDSE-Short Form sejumlah 25 aitem ( alpha 0 943) milik Taylor and Betz (versi tahun 2012). Teknik analisis menggunakan uji independent sample t-test dengan teknik simple random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai t 4 087 (dengan p lt 0.05) sehingga dapat disimpulkan terdapat perbedaan CDSE pada status sosial ekonomi tinggi dan rendah dimana semakin tinggi status sosial ekonomi maka akan semakin tinggi pula CDSE nya pada mahasiswa di Kota Malang

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/265229

Actions (login required)

View Item View Item