Pengaruh pengalaman traumatis masa kanak-kanak terhadap regulasi emosi dan gaya kelekatan dewasa / Qurrotul Aini Fitria Sari - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pengalaman traumatis masa kanak-kanak terhadap regulasi emosi dan gaya kelekatan dewasa / Qurrotul Aini Fitria Sari

Sari, Qurrotul Aini Fitria (2022) Pengaruh pengalaman traumatis masa kanak-kanak terhadap regulasi emosi dan gaya kelekatan dewasa / Qurrotul Aini Fitria Sari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Individu mengalami peristiwa traumatis sepanjang hidup mereka. Peristiwa traumatis di masa kanak-kanak dapat memberikan dampak pada masa dewasa mereka. Setiap individu pada masa dewasa awal biasanya membangun hubungan yang dekat dengan individu lain. Keberhasilan dan ketidakmampuan setiap individu dalam menjalin hubungan dekat dapat dilihat dari regulasi emosi serta gaya kelekatan dewasa yang dimiliki individu tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengalaman traumatis masa kanak terhadap regulasi emosi dan dimensi pada gaya kelekatan dewasa (secure preoccupied dismissing dan fearful) pada dewasa awal di Malang. Rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain causal relationship. Pengumpulan data didapatkan melalui instrumen berupa tiga alat ukur psikologi yaitu (1) skala pengalaman traumatis masa kanak-kanak menggunakan World Health Organization Adverse Childhood Experiences International Questionnaire ( alpha 0.742) (2) skala regulasi emosi menggunakan Interpersonal Emotion Regulation Questionnaire ( alpha 0 891) dan (3) skala gaya kelekatan dewasa menggunakan Attachment Styles Questionnaire ( alpha gt 0 750 pada masing masing dimensi). Analisis data untuk melihat pengaruh variabel-variabel penelitian dilakukan dengan menggunakan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengalaman traumatis masa kanak-kanak memiliki pengaruh terhadap regulasi emosi (p lt 0.05) namun pengalaman traumatis masa kanak-kanak tidak berpengaruh terhadap gaya kelekatan dewasa pada dewasa awal di Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Sep 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/265200

Actions (login required)

View Item View Item