Systematic literature review determinan pemberian asi eksklusif di Indonesia. / Hamima Rani - Repositori Universitas Negeri Malang

Systematic literature review determinan pemberian asi eksklusif di Indonesia. / Hamima Rani

Rani, Hamima (2021) Systematic literature review determinan pemberian asi eksklusif di Indonesia. / Hamima Rani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yakni untuk melaksanakan tinjauan pustaka yang sistematis tentang determinan pemberian ASI eksklusif di Indonesia khususnya pengetahuan ibu breastfeeding self-efficacy pekerjaan ibu keyakinan dan kepercayaan budaya paparan informasi dukungan keluarga serta dukungan tenaga kesehatan. Penelitian ini memakai systematic literature review dalam penelitian ini dengan tujuan mengumpulkan menganalisis mengintegrasikan dan menyajikan data dari beragam penelitian yang relevan dengan objek penelitian yang dipilih. Protokol dan evaluasi systematic literature review dalam penelitian ini menggunakan metode PRISMA untuk menyeleksi artikel penelitian yang telah ditentukan. Berdasarkan pencarian menggunakan database Google Scholar dan PubMed serta berdasarkan hasil screening bersama dua orang validator didapatkan 30 (tiga puluh) artikel yang layak untuk diulas. Menurut temuan dari systematic literature review pengetahuan ibu breastfeeding self-efficacy pekerjaan ibu keyakinan dan kepercayaan budaya paparan informasi dukungan keluarga beserta dukungan petugas kesehatan mempunyai dampak substansial pada pemberian ASI eksklusif. Seluruh variabel tersebut memiliki kontribusi terhadap pemberian ASI eksklusif sesuai dengan setting penelitian yang diulas oleh Peneliti. Beberapa variabel yang mempengaruhi penyerahan ASI eksklusif ialah pengetahuan ibu breastfeeding self-efficacy pekerjaan ibu keyakinan dan kepercayaan budaya paparan informasi dukungan keluarga dan dukungan tenaga kesehatan. Temuan penelitian ini dapat digunakan oleh fasilitas kesehatan dan instansi yang berwenang untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan kepada ibu menyusui.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) > S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 13 May 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/265095

Actions (login required)

View Item View Item