Faktor-faktor yang mempengaruhi status vaksin covid-19 masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Pagelaran Kabupaten Malang dengan tinjauan teori health belief model / Anisa Dila Rahmasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Faktor-faktor yang mempengaruhi status vaksin covid-19 masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Pagelaran Kabupaten Malang dengan tinjauan teori health belief model / Anisa Dila Rahmasari

Rahmasari, Anisa Dila (2022) Faktor-faktor yang mempengaruhi status vaksin covid-19 masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Pagelaran Kabupaten Malang dengan tinjauan teori health belief model / Anisa Dila Rahmasari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Cakupan vaksin COVID-19 di wilayah kerja Puskesmas Pagelaran menjadi wilayah terendah se-Kabupaten Malang dengan presentase 60 79 %. Rantai penyebaran virus COVID-19 dapat terputus jika dilakukan proteksi namun masih banyak masyarakat tidak yakin dengan keamanan dan efektivitas vaksin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi antara persepsi masyarakat di Wilayah Kerja Puskesmas Pagelaran berdasarkan teori Health Belief Model dengan status vaksin COVID-19nya. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan bivariat dengan uji chi-square. Sampel yang digunakan sebanyak 106 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat hubungan antara subvariabel khawatir terinfeksi COVID-19 dalam beberapa waktu ke depan dengan variabel status vaksin (2)tidak terdapat hubungan antara variabel persepsi keparahan dengan variabel status vaksin (3) tidak terdapat hubungan antara variabel persepsi manfaat dengan variabel status vaksin (4) terdapat hubungan antara subvariabel jika vaksin COVID-19 berbayar khawatir akan biaya tersebut dan subvariabel khawatir efek samping dari vaksin COVID-19 dengan variabel status vaksin (5) terdapat hubungan antara subvariabel orang-orang sekitar melakukan vaksinasi COVID-19 dengan variabel status vaksin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat (IKM) > S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/265070

Actions (login required)

View Item View Item