Desain dan pengembangan permainan amogasakti trading card game bertema mitologi pewayangan menggunakan game development life cycle / Rifki Fajar Fitrianto - Repositori Universitas Negeri Malang

Desain dan pengembangan permainan amogasakti trading card game bertema mitologi pewayangan menggunakan game development life cycle / Rifki Fajar Fitrianto

Fitrianto, Rifki Fajar (2022) Desain dan pengembangan permainan amogasakti trading card game bertema mitologi pewayangan menggunakan game development life cycle / Rifki Fajar Fitrianto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Wayang adalah kesenian dari jawa yang menceritakan cerita yang memiliki nilai luhur dan menjadi jati diri bangsa Indonesia. Wayang diakui dan dinobatkan sebagai Masterpiece of Oral and Intangible Heritage of Humanity oleh UNESCO pada tahun 2003. Wayang di Indonesia justru kurang populer dibandingkan prestasi wayang di Internasional. Pokok Pikiran Kebudayan Daerah (PPKD) Jawa Timur yang disusun oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Timur menjadi bukti bahwa kuantitas pertunjukan wayang dalam setahun tidak diketahui jumlahnya. Oleh karena itu peneliti mengusung konsep Wayang Trading Card Game sebagai Optimalisasi Objek Pemajuan Kebudayaan dengan brand Amogasakti. Penelitian ini memiliki tujuan menghasilkan desain dan pengembangan Amogasakti Trading Card Game sebagai langkah untuk mempopulerkan budaya wayang menggunakan metode Game Development Life Cycle. Hasil dari penelitian ini adalah permainan Amogasakti Trading Card Game yang dapat diterima masyarakat dengan hasil rata-rata persentase pada ilustrasi 90 8% Desain kartu 88 1% dan Gameplay 81 3%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 Sep 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/264942

Actions (login required)

View Item View Item