Analisis sistem proteksi berbasis line current differential menggunakan metode nominal phi pada saluran transmisi 150 kv gardu induk Ngimbang - Babat 1 / Zory Satrio Nugroho - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis sistem proteksi berbasis line current differential menggunakan metode nominal phi pada saluran transmisi 150 kv gardu induk Ngimbang - Babat 1 / Zory Satrio Nugroho

Nugroho, Zory Satrio (2022) Analisis sistem proteksi berbasis line current differential menggunakan metode nominal phi pada saluran transmisi 150 kv gardu induk Ngimbang - Babat 1 / Zory Satrio Nugroho. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Suatu sistem tenaga listrik seringkali dihadapkan pada masalah gangguan yang dapat menyebabkan suplai energi listrik menjadi terganggu. Gangguan hubung singkat pada saluran transmisi akan menyebabkan arus yang mengalir ke titik gangguan semakin besar. Besarnya arus listrik yang mengalir pada saluran transmisi dipengaruhi oleh nilai impedansi saluran (Impedansi urutan positif negative dan nol). Namun kapasitansi saluran juga berpengaruh pada perhitungan nilai impedansi terutama pada transmisi menengah. Pendekatan penentuan nilai impedansi dengan pertimbangan nilai kapasitansi dengan menggunakan Metode Nominal Phi dengan pusat nilai kapasitansinya terletak pada ujung-ujung saluran yang terbagi sama besarnya. Setiap penghantar jaringan transmisi dilengkapi dengan sistem proteksi utama dan proteksi cadangan untuk menghindari kegagalan operasi atau gangguan hubung singkat. Saluran transmisi 150 kV dari GI Ngimbang ke GI Babat 1 mengalami beberapa gangguan akibat hubung singkat satu fasa ke tanah. Sistem proteksi utama yang digunakan pada saluran transmisi adalah Distance relay namun Distance relay masih belum handal dan responsif. Maka dengan kekurangan tersebut dapat diatasi dengan menggunakan sistem proteksi saluran transmisi Line Current Differential terbukti bahwa kinerja Line Current Diferensial dapat bekerja dengan baik. Pada penelitian yang dilakukan untuk menganalisis unjuk kerja sistem proteksi Line Current Diferensial pada saluran transmisi dari GI Ngimbang sampai GI Babat 1. Penelitian yang dilakukan guna menganalis kinerja relay proteksi Line Current Differential pada saluran transmisi 150 kv Ngimbang-Babat 1 dengan perhitungan nilai impedansi dan kapasitansi. Perhitungan tersebut disimulasikan pada pemodelan sistem terhadap gangguan hubung singkat dalam menentukan setting relay proteksi. Nilai setting relay dapat diketahui dari kesesuaian kinerja dengan dilakukan pengujian terhadap skenario gangguan. Dari hasil penelitian didapatkan ketepatan nilai setting Line Current Differential dapat bekerja dengan memberikan sinyal gangguan kepada pemutus tenaga (PMT) untuk melakukan Tripping saat terjadi gangguan di dalam daerah yang diamankan relay proteksi (gangguan internal) sedangkan relay proteksi tidak dapat bekerja saat terjadi gangguan diluar daerah yang diamankan relay proteksi(gangguan eksternal).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Jun 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/264921

Actions (login required)

View Item View Item