Pengaruh larutan kedelai (Glycine max) terhadap perkembangan kelenjar mammae mencit (<us musculus) galur Balb C pada masa kebuntingan / Rosalia Rumawarsih - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh larutan kedelai (Glycine max) terhadap perkembangan kelenjar mammae mencit (<us musculus) galur Balb C pada masa kebuntingan / Rosalia Rumawarsih

Rumawarsih, Rosalia (2013) Pengaruh larutan kedelai (Glycine max) terhadap perkembangan kelenjar mammae mencit (<us musculus) galur Balb C pada masa kebuntingan / Rosalia Rumawarsih. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Abstrak Kacang kedelai mengandung senyawa isoflavon yang memiliki struktur mirip dengan estrogen. Isoflavon memiliki kemampuan untuk berikatan dengan reseptor estrogen pada organ yang perkembangannya dipengaruhi oleh estrogen. Kelenjar mammae merupakan organ yang perkembangannya dipengaruhi oleh hormon estrogen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh larutan kedelai (Glycine max) terhadap perkembangan kelenjar mammae mencit (Mus musculus) galur Balb C pada saat kebuntingan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak kelompok dengan 4 perlakuan tiap perlakuan diulang sebanyak enam kali. Bahan uji berupa larutan kedelai dengan dosis 0 0 369 0 738 dan 1 47 g/kg bb. Perlakuan diberikan selama mulai pada hari kebuntingan pertama hingga hari kebuntingan ke-17. Kelenjar mammae dibuat sediaan preparat histologis menggunakan metode paraffin diiris dengan ketebalan 8 956 m dan diwarnai dengan pewarnaan Hematoxylin-Eosin. Data perkembangan kelenjar mammae yang berupa berat kelenjar mammae jumlah dan diameter alveolus kelenjar mammae dianalisis menggunakan analisis variansi (ANAVA) tunggal dan dilanjutkan dengan uji BNT dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa larutan kedelai (Glycine max) tidak berpengaruh terhadap berat badan dan jumlah alveolus kelenjar mammae mencit (Mus musculus) tetapi berpengaruh terhadap berat dan diameter alveolus kelenjar mammae mencit (Mus musculus) galur Balb C pada saat kebuntingan. Kata kunci larutan kedelai perkembangan kelenjar mammae kebuntingan mencit

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 02 Jan 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26479

Actions (login required)

View Item View Item