Pengaruh corporate life cycle dan corporate social responsibility terhadap kebijakan deviden (studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar pada BEI tahun 2015-2019) / Ahmad Rizky Romadhani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh corporate life cycle dan corporate social responsibility terhadap kebijakan deviden (studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar pada BEI tahun 2015-2019) / Ahmad Rizky Romadhani

Romadhani, Ahmad Rizky (2022) Pengaruh corporate life cycle dan corporate social responsibility terhadap kebijakan deviden (studi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar pada BEI tahun 2015-2019) / Ahmad Rizky Romadhani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu faktor yang menarik minat investor dalam membeli saham suatu perusahaan adalah kebijakan dividen dalam perusahaan tersebut. Perusahaan seringkali mengadopsi kebijakan dividen mereka sendiri tergantung pada tahap siklus hidupnya saat ini. Selain melalui kebijakan dividen dengan adanya perubahan iklim global investor saat ini juga menggunakan CSR sebagai salah satu acuan dalam pembelian suatu saham. Kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan dapat memberikan gambaran kepada investor bagaimana komitmen perusahaan dalam rangka pembangunan yang berkelanjutan atau disebut juga dengan sustainable development. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Corporate Life Cycle dan Corporate Social Responsibility terhadap Kebijakan Dividen pada perusahaan manufaktur yang terdaftar pada BEI tahun 2015-2019. Indikator yang digunakan untuk mengukur Corporate Life Cycle adalah dengan menggunakan ola arus kas perusahaan sedangkan untuk mengukur Corporate Social Responsibility adalah dengan menggunakan indeks penilaian CSR yang berasal dari Global Reporting Initiative gen 4. Variabel Kebijakan Dividen yang diproksikan dengan Dividend Payout Ratio digunakan untuk mengetahui seberapa besar porsi laba bersih yang dibagikan kepada pemegang saham dalam bentuk dividen. Jenis penelitian ini adalah Kuantitatif dengan menggunakan penelitian deskriptif dan eksplanatori. Pada penelitian ini menggunakan Teknik purposive sampling untuk menentukan jumlah sampel penelitian sebanyak 49 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penilitian ini adalah Regresi Berganda dengan menggunakan IBM SPSS 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Corporate Life Cycle berpengaruh secara positif dan siginifikan terhadap Kebijakan Dividen. Kemudian Corporate Social Responsibility berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Kebijakan Dividen. Hal tersebut dapat diartikan bahwa setiap kenaikan variabel Corporate Life Cycle ataupun Corporate Social Responsibility akan berakibat pada naiknya Kebijakan Dividen begitupun sebaliknya. Berdasarkan hasil tersebut maka peneliti dapat memberikan saran berupa (1) Perusahaan manufaktur pada tahap kedewasaan (mature) hendaknya dapat melakukan pembayaran dividen yang optimal namun tetap dalam porsi yang sehat. Perusahaan manufaktur sebaiknya dapat lebih memperhatikan kegiatan CSR yang dilakukan karena indeks penilaian CSR pada sektor manufaktur masih tergolong cukup rendah. (2) Bagi penelitian selanjutnya agar dapat memperluas penjabaran penelitian dengan menambahkan variabel independen maupun dependen menambahkan periode penelitian serta jumlah sampel penelitian yang lebih luas untuk memperbesar perolehan nilai R-Square.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Apr 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/264300

Actions (login required)

View Item View Item