Model mitigasi krefit bermasalah pada koperasi Kosayu Kota Malang / Octhalia Damayanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Model mitigasi krefit bermasalah pada koperasi Kosayu Kota Malang / Octhalia Damayanti

Damayanti, Octhalia (2022) Model mitigasi krefit bermasalah pada koperasi Kosayu Kota Malang / Octhalia Damayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Koperasi merupakan salah satu komponen dalam kehidupan masyarakat dan mempunyai pengaruh terhadap perekonomian saat ini. Pengaruh dan keberadaan koperasi ini menarik perhatian peneliti dengan fokus pada kondisi keuangan koperasi prosedur kredit dan model mitigasi kredit. Koperasi Kosayu merupakan salah satu koperasi berprestasi di Kota Malang yang berdiri sejak 40 tahun lalu. Dalam penelitian ini menggunakan studi kualitatif yang berlandaskan filsafat dan meneliti pada kondisi ilmiah dimana peneliti sebagai instrumen kunci dan menggunakan studi kasus. Dari penelitian ini ditemukan nilai Non Performing Loan (NPL) yang terjadi pada Koperasi Kosayu. Dalam penelitian ini menyebutkan bahwa kondisi keuangan koperasi Kosayu Malang dapat dinilai cukup baik dengan melihat NPL lt 5% dan aset lancarnya dapat memenuhi kewajiban jangka pendeknya dengan hasil rasio lancar gt 1. Hal ini didasari oleh adanya kredit bermasalah yang terjadi sangat rendah. Kredit bermasalah yang rendah tidak terlepas oleh adanya proses mitigasi kredit yang dilakukan oleh Koperasi Kosayu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya model mitigasi kredit bermasalah yang dilakukan pada koperasi Kosayu yaitu dengan cara penerapan kursus dasar yang diwajibkan untuk seluruh anggota koperasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Aug 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/264202

Actions (login required)

View Item View Item