Pengaruh pelarut pada ekstraksi daun sembung rambat (mikania micrantha) terhadap kandungan fitokimia, aktivitas antioksidan, dan toksisitas ekstrak / Shierlly Natasya Dwi Vanny Yulis Prianti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pelarut pada ekstraksi daun sembung rambat (mikania micrantha) terhadap kandungan fitokimia, aktivitas antioksidan, dan toksisitas ekstrak / Shierlly Natasya Dwi Vanny Yulis Prianti

Prianti, Shierlly Natasya Dwi Vanny Yulis (2022) Pengaruh pelarut pada ekstraksi daun sembung rambat (mikania micrantha) terhadap kandungan fitokimia, aktivitas antioksidan, dan toksisitas ekstrak / Shierlly Natasya Dwi Vanny Yulis Prianti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tanaman Sembung rambat (Mikania micrantha) merupakan suatu gulma merambat yang merugikan bagi sektor pertanian tetapi memiliki berbagai manfaat di bidang kesehatan salah satunya sebagai antikanker. Kanker pada manusia disebabkan oleh stres oksidatif yang dapat dicegah menggunakan senyawa antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelarut pengekstrak terhadap kandungan fitokimia aktivitas antioksidan dan toksisitas ekstrak daun sembung rambat. Ekstraksi dilakukan dengan cara maserasi menggunakan pelarut air etanol (96%) etanol (96%)-air (1v 2v) etanol (96%)-air (1v 1v) dan etanol (96%)-air (2v 1v). Ekstrak yang diperoleh dilakukan pengujian kandungan fitokimia secara kualitatif dan kuantitatif terhadap kandungan fenolik dan flavonoid. Aktivitas antioksidan diuji menggunakan metode 1 1-Difenil-2-Pikrilhidrazin (DPPH). Toksisitas diuji dengan menggunakan metode Brine Shrimp Lethality Test (BSLT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelarut pengekstrak berpengaruh terhadap kandungan fitokimia aktivitas antioksidan dan toksisitas. Semua ekstrak yang dihasilkan menunjukkan hasil positif terhadap kandungan fenolik dan flavonoid dengan nilai total kandungan yang berbeda-beda di tiap ekstrak. Ekstrak dari pelarut etanol (96%)-air (2v 1v) mengandung total fenolik dan flavonoid tertinggi dengan nilai sebesar 22 047 mg GAE/g untuk kandungan total fenolik dan 12 704 mg QE/g untuk kandungan total flavonoid. Ekstrak dari pelarut etanol (96%)-air (2v 1v) juga memiliki aktivitas antioksidan sangat kuat dengan nilai IC50 sebesar 2 528 mu g/mL dan toksisitasnya termasuk dalam kategori toksik dengan nilai LC50 sebesar 229 572 ppm. Oleh karena itu ekstrak daun sembung rambat dari pelarut etanol (96%)-air (2v 1v) dapat dijadikan sebagai pengembangan obat kanker dari bahan alam karena memiliki potensi sebagai antikanker.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Sep 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/263986

Actions (login required)

View Item View Item