Studi tentang aplikasi pembelajaran biologi berbasis inkuiri di SMA negeri se Kota Malang oleh mahasiswa PPL tahun ajaran 2010/2011 / Asri Puji Kuswanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Studi tentang aplikasi pembelajaran biologi berbasis inkuiri di SMA negeri se Kota Malang oleh mahasiswa PPL tahun ajaran 2010/2011 / Asri Puji Kuswanti

Kuswanti, Asri Puji (2011) Studi tentang aplikasi pembelajaran biologi berbasis inkuiri di SMA negeri se Kota Malang oleh mahasiswa PPL tahun ajaran 2010/2011 / Asri Puji Kuswanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Pembelajaran Biologi Berbasis Inkuiri Mahasiswa PPL. Biologi sebagai bagian dari IPA berkaitan dengan cara mencari tahu tentang alam secara sistematis sehingga IPA bukan hanya penguasaan kumpulan pengetahuan yang berupa fakta-fakta konsep-konsep atau prinsip-prinsip tetapi juga merupakan suatu proses penemuan. Pada hakikatnya pembelajaran biologi merupakan proses untuk menjadikan siswa berinkuiri dalam rangka memecahkan masalah kehidupannya.Tujuan penelitian yaitu untuk mendeskripsikan aplikasi pembelajaran Biologi berbasis inkuiri di SMA Negeri se kota Malang oleh mahasiswa PPL tahun ajaran 2010/2011. Penelitian merupakan penelitian deskriptif dengan teknik observasi dan dokumentasi angket. Observasi dilakukan terhadap pembelajaran oleh mahasiswa PPL di SMAN 2 Malang. Sedangkan angket diberikan kepada mahasiswa yang PPL di SMAN se Kota Malang selain SMAN 2 Malang. Populasi penelitian yaitu mahasiswa PPL jurusan Biologi semester genap tahun ajaran 2010/2011 di SMA Negeri Se Kota Malang. Sampel penelitian yaitu sampel total. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari-April 2011. Lokasi penelitian dengan teknik observasi adalah di SMA Negeri 2 Malang Jl. Laksamana Laut RE Martadinata 84 Malang. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi dan angket. Data dari hasil observasi dan angket dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui pembelajaran Biologi berbasis inkuiri diaplikasikan melalui kegiatan eksperimental dan noneksperimental. Kegiatan eksperimental diaplikasikan oleh enam mahasiswa secara terpimpin dengan langkah-langkah meliputi perumusan masalah pengajuan hipotesis penentuan variabel perancangan dan perakitan instrumen pelaksanaan investigasi penyajian dan penafsiran data secara sistematis penyusunan kesimpulan serta pengkomunikasian data. Kegiatan noneksperimental diaplikasikan oleh 23 mahasiswa dengan langkah-langkah meliputi perumusan masalah perancangan dan perakitan instrumen (pengamatan diskusi studi pustaka pembuatan peta konsep melihat fenomena sehari-hari browsing internet dan penyusunan bagan) pelaksanaan investigasi penyajian dan penafsiran data secara sistematis penyusunan kesimpulan serta pengkomunikasian data. Kegiatan noneksperimental diaplikasikan secara (1) terpimpin (2) bebas yang dimodifikasikan dan (3) bebas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 14 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26388

Actions (login required)

View Item View Item