Pengaruh minat belajar dan self-efficacy siswa terhadap hasil belajar ips siswa MTS Negeri 5 Malang / Zuhairini Nanda Savitri - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh minat belajar dan self-efficacy siswa terhadap hasil belajar ips siswa MTS Negeri 5 Malang / Zuhairini Nanda Savitri

Savitri, Zuhairini Nanda (2022) Pengaruh minat belajar dan self-efficacy siswa terhadap hasil belajar ips siswa MTS Negeri 5 Malang / Zuhairini Nanda Savitri. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kebanyakan masyarakat berpandangan bahwa hasil belajar hanya tergantung pada tingkat IQ padahal faktor lain juga berkontribusi pada pencapaian hasil belajar. Faktor lain yang dimaksud yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor internal meliputi semua aspek yang berasal dari diri siswa sendiri seperti tingkat IQ minat belajar self efficacy kesehatan dan lainnya sedangkan faktor eksternal berasal dari pengaruh lingkungan sekitar siswa seperti peran guru dan orang tua sarana prasarana dan lainnya. Guna mengetahui adanya pengaruh faktor lain maka perlu adanya kajian yang mendalam terkait kontribusinya terutama faktor minat belajar dan self efficacy yang dikaji melalui hasil pengumpulan data di lapangan. Penelitian ini berjenis ex post facto yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh minat belajar dan self efficacy terhadap hasil belajar IPS siswa. Populasi penelitian sebanyak 219 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen angket dan dokumentasi. Pengujian validitas dan reliabilitas dengan uji Corellasi Product Moment dan Cronbach Alpha. Sedangkan uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas Kolmogorov-Smirnov uji multikolinearitas dan heteroskedastisitas menggunakan uji regresi linier berganda. Kemudian pengujian hipotesis dilakukan dengan uji regresi linier berganda secara parsial dengan variabel bebas yaitu minat belajar (X1) self efficacy (X2) dan variabel terikat berupa hasil belajar IPS (Y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh signifikan minat belajar terhadap hasil belajar IPS dimana diperoleh nilai sig. minat belajar sebesar 0 000 lt 0 05 (2) terdapat pengaruh self efficacy terhadap hasil belajar IPS diperoleh nilai sig. self efficacy sebesar 0 000 lt 0 05 (3) minat belajar berpengaruh lebih dominan terhadap hasil belajar IPS daripada self efficacy terbukti dari perolehan nilai Beta sebesar 0 671 atau nilai kontribusi terhadap hasil belajar IPS sebesar 61 1% sedangkan variabel self efficacy memperoleh nilai Beta sebesar 0 270 atau nilai kontribusi sebesar 23 4%. Sisanya dipengaruhi variabel yang belum diteliti. Saran bagi sekolah yaitu perlunya upaya peningkatkan kualitas kinerja guru untuk memaksimalkan berbagai faktor proses pembelajaran. Bagi guru hendaknya mampu menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan bagi siswa agar faktor pendukung pembelajaran dapat beperan dengan baik sehingga berdampak positif pada hasil belajar. Bagi orangtua diharapkan dapat menciptakan suasana belajar yang meningkatkan minat dan self efficacy siswa. Bagi siswa diharapkan memiliki kebiasaan belajar yang baik dan mampu menggali dan meningkatkan minat belajarnya dan kepercayaan sendiri. Peneliti selanjutnya diharapkan mampu menambah variabel dalam penelitiannya terutama faktor pendukung pembelajaran yang belum dikaji.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Sekolah Pascasarjana(PS) > S2 Pendidikan Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 11 Mar 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/263172

Actions (login required)

View Item View Item