Pengembangan e-modul arsip film propaganda romusha pada masa penjajahan Jepang di Indonesia sebagai bahan ajar untuk meningkatkan kesadaran sejarah dan motivasi belajar mahasiswa Prodi S1 Pendidikan Sejarah Universitas Negeri Malang / Dio Yulian Sofansyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan e-modul arsip film propaganda romusha pada masa penjajahan Jepang di Indonesia sebagai bahan ajar untuk meningkatkan kesadaran sejarah dan motivasi belajar mahasiswa Prodi S1 Pendidikan Sejarah Universitas Negeri Malang / Dio Yulian Sofansyah

Sofansyah, Dio Yulian (2022) Pengembangan e-modul arsip film propaganda romusha pada masa penjajahan Jepang di Indonesia sebagai bahan ajar untuk meningkatkan kesadaran sejarah dan motivasi belajar mahasiswa Prodi S1 Pendidikan Sejarah Universitas Negeri Malang / Dio Yulian Sofansyah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Video arsip film propaganda romusha Jepang merupakan salah satu media propaganda yang digunakan Jepang dalam memobilisasi masyarakat Indonesia. Arsip film bersifat terbuka dan ini dikeluarkan oleh lembaga resmi yaitu sebuah museum di Hilversum Belanda bernama Nederlands Instituut voor Beeld en Geluid. Pentingnya arsip film ini untuk proses perkuliahan belum dimanfaatkan secara maksimal karena langkanya arsip pada masa penjajahan Jepang. Pengemasan arsip film ini sebagai bahan ajar berupa e modul sangat menarik untuk dianalisis karena belum banyak digunakan dalam proses perkuliahan. Tujuan penelitian ini adalah (1)Menghasilkan bahan ajar e-modul arsip film propaganda romusha masa penjajahan Jepang (2) Meningkatkan kesadaran sejarah mahasiswa prodi S1 pendidikan sejarah dengan memanfaatkan bahan ajar e-modul arsip film propaganda romusha masa penjajahan Jepang (3) Meningkatkan motivasi belajar mahasiswa prodi S1 pendidikan sejarah dengan memanfaatkan bahan ajar e-modul arsip film propaganda romusha masa penjajahan Jepang. Penelitian pengembangan dalam kajian kali ini menggunakan model pengembangan Assure. model Assure adalah salah satu model yang dapat menuntun pembelajar secara sistematis untuk merencanakan proses pembelajaran secara efektif. Model Assure pada pelaksanaannya memadukan penggunaan teknologi dan media di ruang kelas. Jadi dengan melakukan perencanaan secara sistematis dapat membantu memecahkan masalah dan membantu mempermudah menyampaikan pembelajaran. Selain itu model Assure ini merupakan rujukan bagi pendidik dalam membelajarkan peserta didik dalam pembelajaran yang direncanakan dan disusun secara sistematis dengan mengintregasikan teknologi dan media sehingga pembelajaran menjadi lebih efektif dan bermakna bagi peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukkan mahasiswa prodi S1 pendidikan sejarah menemukan fakta sejarah terkait propaganda romusha masa penjajahan Jepang. Hal ini merupakan hal baru karena arsip film yang dikeluarkan secara resmi oleh lembaga museum di Belanda dan dapat diakses secara terbuka. Pengembangan E-Modul Arsip Film Propaganda Romusha Jepang telah berhasil mengembangkan produk yang memenuhi kriteria valid efektif dan layak diterapkan. Secara keseluruhan produk mendapat persentase kevalidan sebesar 90%. Skor ini merupakan skor rata-rata dari ahli materi yang memberikan skor validasi 83% dan ahli e modul yang memberikan skor validasi 97%. Pada uji lapangan kesadaran sejarah mahasiswa setelah mempelajari e-modul tersebut mendapatkan skor 90%. Pada aspek motivasi belajar setelah mempelajari e-modul tersebut mendapatkan skor 88%. Kedua skor dari uji lapangan tersebut telah mengalami peningkatan dari uji kelompok kecil dan uji kelompok besar. Berdasarkan hasil tersebut Pengembangan E-Modul Arsip Film Propaganda Romusha Jepang dapat dikategorikan sebagai bahan ajar yang valid efektif dan layak diterapkan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S2 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/263154

Actions (login required)

View Item View Item