Pemerolehan bahasa kedua anak (studi kasus di TK Al-Hidayah Tawangrejo 2 Binangun Kabupaten Blitar) / Tutut Noviana - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemerolehan bahasa kedua anak (studi kasus di TK Al-Hidayah Tawangrejo 2 Binangun Kabupaten Blitar) / Tutut Noviana

Noviana, Tutut (2022) Pemerolehan bahasa kedua anak (studi kasus di TK Al-Hidayah Tawangrejo 2 Binangun Kabupaten Blitar) / Tutut Noviana. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Bahasa kedua sangat penting dipelajari oleh anak agar mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan serta menambah jangkauan pengetahuan yang lebih luas. Pada TK Al-Hidayah Tawangrejo 2 Binangun Kabupaten Blitar terdapat dua anak yang mampu menggunakan bahasa keduanya (bahasa Indonesia) dengan cukup lancar. Hal yang menjadi daya tarik peneliti yaitu dua anak tersebut berada di tengah-tengah lingkungan yang menggunakan bahasa daerah (bahasa Jawa) tetapi anak tersebut mampu menggunakan bahasa keduanya yang lebih lancar dalam berkomunikasi daripada teman-teman lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan proses pemerolehan bahasa kedua yang dapat mempengaruhi perilaku anak. Selain itu mendeskripsikan dan menjelaskan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi serta menghambat pemerolehan bahasa kedua pada anak. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif yang dirancang dengan studi kasus. Sumber data dalam penelitian ini adalah anak guru kelas dan orangtua anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu teknik wawancara observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu model Miles amp Huberman. Hasil penelitian mewujudkan bahwa (1) proses pemerolehan bahasa kedua lebih banyak didapatkan anak dengan cara melihat dan mendengarkan tayangan dari televisi dan telepon genggam secara terus-menerus. Anak menirukan dan menerapkan bahasa yang didengarnya dalam kehidupan sehari-hari. Peran orang lain memberikan masukan berupa kosa kata sehingga anak dapat mengoreksi perbedaan atau ketidaksamaan dari kemampuan berbicaranya yang lebih luas dan tepat. Pemerolehan bahasa kedua pada anak dalam hal struktur bahasa dapat berjalan berdasarkan urutan yang dapat diprediksi. Rasa senang anak dalam penggunaan bahasa kedua dapat berpengaruh terhadap kualitas (2) Faktor yang mempengaruhi pemerolehan bahasa kedua antara lain usia kognitif kepercayaan diri bahasa pertama bakat bahasa peran aktif sumber modal dan lingkungan. dan (3) Faktor dapat menghambat pemerolehan bahasa kedua yaitu lingkungan sosial dan rasa percaya diri. Disimpulkan bahwa kemajuan teknologi modern dapat menjadi sarana mendukung kemampuan bahasa kedua anak. Guru dan orangtua disarankan memberikan fasilitas berupa teknologi modern sehingga rasa senang anak akan berdampak terhadap perkembangannya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S2 Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jan 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/262943

Actions (login required)

View Item View Item