Pengembangan e-modul geografi berbasis berpikir spasial untuk siswa sma kelas x / Rahmawati Sri Pujiantingtyas - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan e-modul geografi berbasis berpikir spasial untuk siswa sma kelas x / Rahmawati Sri Pujiantingtyas

Pujiantingtyas, Rahmawati Sri (2022) Pengembangan e-modul geografi berbasis berpikir spasial untuk siswa sma kelas x / Rahmawati Sri Pujiantingtyas. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pembelajaran abad 21 menyebabkan paradigma pembelajaran mengalami perubahan dari pembelajaran tradisional menjadi pembelajaran yang menggunakan teknologi. Kondisi ini menuntut siswa untuk mampu berpikir kritis komunikatif kreatif kolaboratif dan inovatif. Untuk menjawab kondisi tersebut dapat difasilitasi salah satunya dengan mengunakan bahan ajar digital namun hal tersebut tidak didukung bahan ajar yang memiliki kualitas baik. Terutama pada pelajaran geografi bahan ajar masih terlalu padat dan minim visualisasi. Kondisi tersebut menyebabkan pembelajaran tidak berkesan dan belum membekali siswa untuk berpikir spasial. Berpikir spasial adalah kombinasi dari pengetahuan cara berpikir dan bertindak spasial serta memiliki kemampuan penalaran tentang ruang. Penelitian ini bertujuan menghasilkan produk yaitu e-modul geografi berbasis kemampuan berpikir spasial khususnya materi flora dan fauna. Metode pada penelitian ini menggunakan model pengembangan milik Lee amp Owen yang terdiri dari lima tahapan yaitu (1)Tahap Analisis (2)Tahap Desain (3)Tahap Pengembangan (4)Tahap Implementasi dan (5) Tahap Evaluasi. Produk dilakukan validasi oleh ahli kemudian dilanjutkan uji coba terhadap pengguna. Hasil dari penelitian pengembangan ini berupa aplikasi android e-modul geografi flora dan fauna berbasis berpikir spasial. Berdasarkan hasil validasi oleh ahli mendapatkan skor rata ndash rata sebesar 90 78% dengan beberapa berbaikan yang disesuaikan dengan saran oleh ahli. Aspek materi sebesar 82 14% dengan perbaikan yaitu pada bagian kompetensi dasar dan tujuan pembelajaran yang disesuaikan dengan tingkat kognitif siswa perbaikan istilah pada glosarium sesuai dengan KBBI dan memperbaiki kegiatan pada berpikir spasial dengan menambah analisis lokasi sesuai dengan kondisi lingkungan manusia. Aspek media sebesar 92% dengan perbaikan memaksimalkan penggunaan posisi tombol mengganti gambar dengan kualitas yang lebih jelas dan menambah petunjuk pemanfaatan modul. Aspek desain pembelajaran sebesar 98 2% terdapat perbaikan pada bagian penulisan kompetensi yang dipisah dengan bagian tentang modul menuliskan penjelasan level kognitif dan aktifitas berpikir spasial ada buku petunjuk pemanfaatan modul.Berdasarkan perolehan skor tersebut modul memiliki kriteria yang sangat baik dan layak digunakan dengan melakukan revisi sesuai saran validator. Respon siswa dan guru setelah menggunakan e-modul memperoleh hasil uji coba sebesar 89 3% dan skor dari guru sebesar 89 7% artimya modul tersebut sangat baik. Perbaikan setelah hasil uji coba ini terdiri dari perbaikan pada pemutaran video penambahan musik dan memperbaiki petunjuk pada soal dan pemberian tombol untuk akhiri soal.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S2 Teknologi Pembelajaran
Depositing User: library UM
Date Deposited: 16 Jun 2022 04:29
Last Modified: 09 Sep 2022 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/262827

Actions (login required)

View Item View Item