Oktavianabila, Dwi (2021) Upaya industri rumah tangga gula kelapa dalam menjaga keberlangsungan usaha di desa selokajang kecamatan srengat kabupaten blitar / Dwi Oktavianabila. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Desa Selokajang memiliki potensi dalam upaya untuk menjaga keberlangsungan industri salah satunya karena ketersediaan bahan baku yang diperoleh secara mudah. Permasalahan yang dihadapi industri rumah tangga gula kelapa di Desa Selokajang diantaranya pada proses produksi seperti terdapat pekerjaan alternatif lain keterbatasan modal adanya hama di pohon kelapa dan pemasaran masih melalui pengepul. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan Upaya Industri Rumah Tangga Gula Kelapa Dalam Menjaga Keberlangsungan Usaha. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pemilihan narasumber ini dipilih secara acak. Narasumber berjumlah delapan orang. Sumber data yang digunakan adalah data primer. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan jumlah industri rumah tangga gula kelapa mengalami penurunan. Pada tahun 2017 berjumlah 96 sentra sedangkan pada tahun 2018 mengalami penurunan yaitu 74 sentra. Kendala kendala yang dialami industri rumah tangga gula kelapa tersebut antara lain terdapat pekerjaan alternatif lain keterbatasan modal terdapat hama penganggu di pohon kelapa dan pemasaran masih melalui pengepul. Serta dalam keberlangsungan usaha industri rumah tangga gula kelapa di Desa Selokajang membuat upaya diantaranya inovasi alat cetak keberadaan akses lokasi yang dekat dengan bahan baku dan tidak mengandalkan keberadaan pengepul.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Jun 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/262370 |
Actions (login required)
View Item |