Identifikasi bentuk dan kerapatan kristal kalsium oksalat pada: daun utuh, air perasan daun, buah mentah, dan buah matang dari empat varietas pepaya (Carica papaya L.) / Siti Rachmawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Identifikasi bentuk dan kerapatan kristal kalsium oksalat pada: daun utuh, air perasan daun, buah mentah, dan buah matang dari empat varietas pepaya (Carica papaya L.) / Siti Rachmawati

Rachmawati, Siti (2010) Identifikasi bentuk dan kerapatan kristal kalsium oksalat pada: daun utuh, air perasan daun, buah mentah, dan buah matang dari empat varietas pepaya (Carica papaya L.) / Siti Rachmawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rachmawati Siti. 2009. Identifikasi Bentuk dan Kerapatan Kristal Kalsium Oksalat pada Daun Utuh Air Perasan Daun Buah Mentah Buah Matang dari Empat Varietas Pepaya (Carica papaya L.). Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Endang Kartini Ariani M. M.S.Apt. (II) Drs. Sulisetijono M.Si. Kata kunci Kristal kalsium oksalat pada varietas pepaya bentuk kristal Kristal kalsium oksalat merupakan salah satu zat ergastik yang terdapat pada pepaya. Penelitian ini bertujuan mengetahui keragaman bentuk dan menghitung kerapatan kristal kalsium oksalat pada daun utuh air perasan daun buah mentah dan buah matang dari pepaya varietas Jawa Jinggo Thailand dan Gantung. Hasil penelitian diharapkan dapat menambah wawasan masyarakat tentang keamanan konsumsi dari empat varietas pepaya dan menjadi acuan dalam menyusun menu diet sehat. Empat varietas pepaya yang digunakan diperoleh dari perkebunan pepaya milik Bapak Aris (Alm.) di daerah Tajinan Kabupaten Malang yaitu pepaya varietas Jawa Jinggo Thailand dan Gantung dengan kualitas yang baik. Penelitian dilakukan di ruang preparasi Kultur Jaringan Tumbuhan Bio-309 Jurusan Biologi FMIPA Universitas Negeri Malang bulan Februari-April 2009. Penelitian yang dilakukan termasuk observasional ex post facto. Data berupa bentuk dan sebaran kristal kalsium oksalat yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Data berupa jumlah dan kerapatan kristal kalsium oksalat dianalisis dengan Anava Ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk kristal kalsium oksalat yang ditemukan pada daun utuh air perasan daun buah mentah dan buah matang dari keempat varietas pepaya yang diteliti berupa kristal majemuk berbentuk drusses dan tunggal berbentuk prisma. Rerata kerapatan tertinggi kristal kalsium oksalat bentuk drusses terdapat pada daun utuh pepaya Thailand sebesar 1332 69/mm2 dan bentuk prisma pada buah mentah pepaya Jawa 174 00/mm2. Rerata kerapatan terendah kristal kalsium oksalat bentuk drusses terdapat pada buah mentah pepaya Jawa dan buah matang pepaya Thailand sebesar 0 93/mm2 dan bentuk prisma pada daun utuh pepaya Jawa dan Thailand 0 93/mm2. Kristal kalsium oksalat masih dapat ditemukan pada air perasan daun pepaya dan jumlahnya lebih sedikit dibandingkan di daun utuh. Peneliti menyarankan kepada masyarakat agar lebih selektif memilih varietas pepaya yang akan dikonsumsi dan tidak mengkonsumsi daun pepaya sebelum dimasak karena daun pepaya yang dimasak lebih aman saat dikonsumsi baik daun utuh maupun air perasannya dan mengkonsumsi buah pepaya setelah matang. Penelitian lebih lanjut tentang identifikasi kristal kalsium oksalat pada varietas pepaya lainnya seperti pepaya Emas Cibinong dan Meksiko sebaiknya dilakukan agar keamanan konsumsinya juga dapat dipastikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Mar 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26162

Actions (login required)

View Item View Item